Mazhab Laitsi
Tampilan
Al-Laitsi (teks Arab: الليث) merupakan salah satu mazhab fiqih dalam sunni Islam yang ada sekitar abad ke-2 H yang di nisbahkan kepada pemahaman fiqih Imam Al-Laits Ibnu Sa'd. Sebagaimana mazhab Jariri dan mazhab Auza'i pengikut murni mazhab ini kini dianggap telah punah dan sebagian ajarannya telah terwakili oleh mazhab-mazhab lainnya yang masih ada.