Lompat ke isi

Pulau Vulkanik dan Pipa Lahar Jeju

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Gunung Halla

Pulau Vulkanik dan Pipa Lahar Jeju (제주도 자연유산지구) adalah Situs Warisan Dunia yang terletak di Pulau Jeju, Korea Selatan.[1][2] Pulau Jeju dijadikan sebagai Situs Warisan Dunia oleh UNESCO pada tahun 2007 karena berupaya melestarikan keanekaragaman yang dimilikinya.[1] Di pulau ini terdapat sekitar 200 jenis tanaman endemis dan beberapa jenis fauna yang dilindungi.[1] Situs Warisan Dunia yang terdapat di Jeju melingkupi Cagar Alam Gunung Halla, Puncak Seongsan Ilchulbong dan Sistem Kawah Lahar Geomunoerum.[1] Situs Geomunoreum terdiri atas gua-gua yakni Bengdwigul, Manjanggul, Gimnyeonggul, Yongcheondonggul, dan Dangcheomuldonggul.[1]

Situs terpenting keanekaragaman ekologi Jeju terdapat di Gunung Halla.[1] Gunung Halla yang memiliki ketinggian 1179 meter di atas permukaan laut merupakan habitat 1565 jenis tanaman dan 1.179 jenis fauna.[1]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c d e f g (Inggris)Jeju Volcanic Island and Lava Tubes Diarsipkan 2009-12-06 di Wayback Machine., visitkorea. Diakses pada 29 Mei 2010.
  2. ^ (Inggris)Jeju Volcanic Island and Lava Tubes, unesco. Diakses pada 29 Mei 2010.