Pertempuran Shanhaiguan
Pertempuran Shanhaiguan | |||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Bagian dari Penaklukan Ming oleh Qing | |||||||
Pertempuran Shanhaiguan | |||||||
| |||||||
Pihak terlibat | |||||||
Dinasti Qing Pejuang pertahanan Ming di Lintasan Shanhai | Rezim Shun | ||||||
Tokoh dan pemimpin | |||||||
Dorgon Wu Sangui | Li Zicheng | ||||||
Kekuatan | |||||||
Diperdebatkan: antara 60.000 dan 100.000 personel[3] | |||||||
Korban | |||||||
Tidak diketahui | Tidak diketahui |
Pertempuran Shanhaiguan atau Pertempuran Lintasan Shanhai, berlangsung pada 27 Mei 1644 di Lintasan Shanhai (Shanhaiguan, 山海關) di ujung timur Tembok Besar Tiongkok, adalah pertempuran menentukan yang membawa kepada berdirinya Dinasti Qing di Tiongkok. Dalam pertempuran ini, Pangeran-Bupati Qing Dorgon bersekutu dengan mantan jenderal Ming, Wu Sangui untuk mengalahkan pemimpin pemberontak Li Zicheng dari Dinasti Shun, memungkinkan Dorgon dan Manchu dengan cepat menaklukkan Beijing dan menggantikan Dinasti Ming.
Prelude
[sunting | sunting sumber]Bangkitnya Manchu
[sunting | sunting sumber]Ketika Dinasti Ming goyah dan ancaman dari musuh-musuh utara tumbuh, para kaisar Ming melihat nilai strategis Lintasan Shanhai dan pasukan yang sering ditempatkan di sana, tentara yang terkadang mencapai hingga 40.000 orang. Di bawah Kaisar Hung Taiji (berkuasa 1626—1643), Qing menjadi lebih agresif melawan Ming. Setelah pengepungan berjeda yang berlangsung lebih dari sepuluh tahun, pasukan Qing yang dipimpin oleh Jirgalang merebut Songshan dan Jinzhou pada awal tahun 1642.[4] Garnisun jendral Ming Wu Sangui di Ningyuan menjadi satu-satunya pasukan utama yang ditempatkan di antara pasukan Qing dan ibu kota Ming di Beijing.[5] Pada musim panas 1642, satu pasukan Qing berhasil menyeberangi Tembok Besar dan memorakporandakan Tiongkok utara selama tujuh bulan sebelum mundur pada Mei 1643, dengan tahanan dan barang rampasan, tanpa harus bertempur dengan tentara Ming yang besar.[6]
Pada bulan September 1643, Hung Taiji tiba-tiba meninggal tanpa menyebut nama pewarisnya.[7] Untuk menghindari konflik antara dua pesaing kuat untuk suksesi—yaitu putra sulung Hong Taiji, Hooge dan saudara lelaki Hung Taiji dari pihak ayah, Dorgon, seorang pemimpin militer yang teruji—sebuah komite pangeran Manchu memilih untuk menyerahkan takhta kepada putra Hong Taiji yang berusia lima tahun Fulin dan menunjuk Dorgon dan Jirgalang sebagai wali penguasa bersama.[8] Karena Jirgalang tidak memiliki ambisi politik, Dorgon menjadi penguasa utama pemerintahan Qing.[9]
Kejatuhan Beijing
[sunting | sunting sumber]Ketika Dorgon dan para penasihatnya yang sedang memikirkan bagaimana menyerang Ming, pemberontakan petani memorakporandakan Tiongkok utara dan mengancam ibu kota Ming Beijing. Pada Februari 1644, pemimpin pemberontak Li Zicheng mendirikan Dinasti Shun di Xi'an dan memproklamasikan dirinya sebagai raja. Pada Maret, pasukannya merebut kota penting Taiyuan di Shanxi.
Melihat kemajuan para pemberontak, pada 5 April, Kaisar Chongzhen Ming meminta bantuan mendesak dari setiap komandan militer di kekaisaran.[10] Karena ingin memperoleh kesetiaan elite militernya, pada 11 April dia memberikan gelar earl (gelar kebangsawaan tinggi) kepada empat jenderal, termasuk Wu Sangui dan Tang Tong (唐通).[11] Tang Tong, satu-satunya earl baru yang saat itu berada di Beijing, mengatur ulang pertahanan ibu kota dan, bersama seorang kasim bernama Du Xun (杜勳), pergi untuk memperkuat Lintasan Juyong, benteng terakhir yang melindungi jalan utara menuju Beijing.[12] Pada 22 April, istana Ming mengetahui bahwa Tang Tong telah menyerah kepada Li Zicheng sehari sebelumnya, dan pasukan pemberontak sekarang berada di Changping, enam puluh lima kilometer barat laut Beijing.[13]
Li dan pasukannya mencapai pinggiran ibu kota pada 23 April, tetapi alih-alih melancarkan serangan berskala penuh terhadap tembok kota, Li mengutus kasim Du Xun yang baru saja menyerah untuk menemui Kaisar, berharap dapat memperoleh penyerahannya.[14] Sang kaisar menolak.[15] Pada 24 April, Li Zicheng menerobos tembok kota Beijing; Kaisar gantung diri pada hari berikutnya di sebuah bukit di belakang Kota Terlarang. Dia adalah kaisar Ming terakhir yang memerintah di Beijing.
Referensi
[sunting | sunting sumber]Kutipan
[sunting | sunting sumber]- ^ C. Cao, 1644: Showdown At Shanhaiguan, 10. Diarsipkan May 16, 2008, di Wayback Machine.
- ^ Frederic Wakeman claims that Wu's army counted about 50,000, and that he mustered about 50,000 militia troops in addition (Wakeman 1985, hlm. 296, note 213). Frederick Mote states instead that Wu's garrison in Ningyuan numbered up to 80,000 men, who were later joined by 20,000 to 30,000 local braves (Mote 1999, pp. 808 [Ningyuan troops] and 817 [militia]).
- ^ 60,000: Wakeman 1985, hlm. 296. 100,000: Mote 1999, hlm. 816.
- ^ Wakeman 1985, hlm. 222.
- ^ Wakeman 1985, hlm. 222–23.
- ^ Atwell 1988, hlm. 636–37.
- ^ Oxnam 1975, hlm. 39.
- ^ Dennerline 2002, hlm. 77–78.
- ^ Roth Li 2002, hlm. 71.
- ^ Struve 1988, hlm. 641.
- ^ Mote 1999, hlm. 808.
- ^ Eunuch: Wakeman 1985, hlm. 258. Rest of the information: Mote 1999, hlm. 808.
- ^ Wakeman 1985, hlm. 259.
- ^ Wakeman 1985, hlm. 260–61.
- ^ Wakeman 1985, hlm. 261–62.
Sumber
[sunting | sunting sumber]- Atwell, William (1988), "The T'ai-ch'ang, T'ien-ch'i, and Ch'ung-chen reigns, 1620–1644", dalam Frederick W. Mote; Denis Twitchett, The Cambridge History of China, Volume 7: The Ming Dynasty, 1368–1644, Part I, Cambridge: Cambridge University Press, hlm. 585–640, ISBN 978-0-521-24332-2.
- Davis, Paul K. (1999), 100 Decisive Battles: from Ancient Times to the Present, Oxford and New York: Oxford University Press, ISBN 9780195143669.
- Dennerline, Jerry (2002), "The Shun-chih Reign", dalam Willard J. Peterson, Cambridge History of China, Vol. 9, Part 1: The Ch'ing Dynasty to 1800, Cambridge: Cambridge University Press, hlm. 73–119, ISBN 978-0-521-24334-6.
- Gong, Baoli 宫宝利 (ed.) (2010), Shunzhi shidian 顺治事典 ["Events of the Shunzhi reign"], Beijing: Zijincheng chubanshe 紫禁城出版社 ["Forbidden City Press"], ISBN 978-7-5134-0018-3 .
- Hsi, Angela (1975), "Wu San-kuei in 1644: A Reappraisal", Journal of Asian Studies, 34 (2): 443–453, doi:10.2307/2052758, JSTOR 2052758.
- Mote, Frederick W. (1999), Imperial China, 900-1800, Cambridge, Mass.: Harvard University Press, ISBN 978-0-674-44515-4.
- Oxnam, Robert B. (1975), Ruling from Horseback: Manchu Politics in the Oboi Regency, 1661-1669, Chicago and London: University of Chicago Press.
- Roth Li, Gertraude (2002), "State Building Before 1644", dalam Peterson, Willard J., Cambridge History of China, Vol. 9, Part 1:The Ch'ing Dynasty to 1800, Cambridge: Cambridge University Press, hlm. 9–72, ISBN 978-0-521-24334-6.
- Struve, Lynn (1988), "The Southern Ming", dalam Frederic W. Mote; Denis Twitchett; John King Fairbank, Cambridge History of China, Volume 7, The Ming Dynasty, 1368–1644, Cambridge: Cambridge University Press, hlm. 641–725, ISBN 978-0-521-24332-2
- Wakeman, Frederic (1985), The Great Enterprise: The Manchu Reconstruction of Imperial Order in Seventeenth-Century China, Berkeley, Los Angeles, and London: University of California Press, ISBN 978-0-520-04804-1. In two volumes.