Lompat ke isi

Chellah

Koordinat: 34°00′24″N 06°49′13″W / 34.00667°N 6.82028°W / 34.00667; -6.82028
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Chellah
Sala Colonia
شالة
Bagian dari Chellah/Sala Colonia
Chellah di Maroko
Chellah
Lokasi di Maroko
LokasiRabat, Rabat-Salé-Zemmour-Zaer, Maroko
Koordinat34°00′24″N 06°49′13″W / 34.00667°N 6.82028°W / 34.00667; -6.82028
JenisPermukiman dan nekropolis
Sejarah
Ditinggalkan1154

Chellah (bahasa Arab: شالة) atau Sala Colonia adalah nekropolis dan situs Romawi kuno[1] and medieval[2] di luar kota Rabat, Maroko.

Jalan Romawi di Chellah/Sala Colonia

Bangsa Fenisia dan Kartago mungkin sebelumnya pernah mendiami tepi sungai Bou Regreg. Chellah sendiri merupakan situs reruntuhan Romawi yang disebut Sala Colonia. Penggalian meunjukkan bahwa permukiman tersebut merupakan kota pelabuhan dengan unsur arsitektur Romawi termasuk decumanus maximus atau jalan Romawi, forum, dan gerbang kemenangan.

Situs ini ditinggalkan pada tahun 1154 karena orang lebih memilih kota Salé. Muwahidun menjadikan reruntuhan ini sebagai nekropolis. Pada pertengahan abad ke-14, sultan Bani Marin Abu l-Hasan membangun monumen dan gerbang utama pada tahun 1339. Selain itu, didirikan pula masjid, zawiya, dan makan kerajaan, termasuk makam Abu l-Hasan.[3]

Banyak struktur di Chellah/Sala Colonia yang rusak akibat gempa bumi Lisbon 1755. Situs ini kini dijadikan kebun dan tempat wisata.

Festival Jazz

[sunting | sunting sumber]

Semenjak tahun 2005, reruntuhan Chellah menjadi tempat diadakannya festival Jazz au Chellah.[4]

Situs Warisan Dunia

[sunting | sunting sumber]

Tempat ini memperoleh status Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 2012 sebagai bagian dari Rabat. [5] [6] [7]

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Justin McGuinness, Footprint Morocco, 2003, 560 pages, ISBN 1-903471-63-X
  2. ^ Ken Bernstein, Morocco, 2001, Hunter Publishing, Inc, 64 pages ISBN 2-88452-003-1
  3. ^ C. Michael Hogan, Chellah, The Megalithic Portal, ed. A. Burnham
  4. ^ Jazz au Chellah (dalam bahasa Prancis)
  5. ^ "Rabat, Modern Capital and Historic City: a Shared Heritage". UNESCO. 2012. Diakses tanggal 2013-10-06. 
  6. ^ "Rabat". World Heritage Site. September 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-08-17. Diakses tanggal 2013-10-06. 
  7. ^ "Rabat Named UNESCO World Heritage Site". Caribbean News Digital. 2012-11-23. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-02-22. Diakses tanggal 2013-10-06. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]

Templat:Phoenician cities and colonies navbox