Indikator Delta Volume yang baru

Apr 25, 2024

Kami telah menambahkan dua indikator berbasis volume yang baru, Delta Volume dan Delta Volume Kumulatif. Indikator-indikator ini menggunakan volume intrabar dan fluktuasi harga untuk memperkirakan perbedaan (delta) antara tekanan beli dan jual dalam setiap bar pada chart, sehingga memberikan wawasan mengenai sentimen instrumen dan dinamika pasar.

Indikator Delta Volume reguler menganalisis setiap bar pada chart dari kerangka waktu intrabar (yaitu, kerangka waktu yang lebih rendah daripada chart), mengkategorikan volume setiap intrabar sebagai positif atau negatif. Ini secara bertahap mengakumulasi nilai volume terpolarisasi di seluruh bar chart untuk menghitung delta volume, dan melacak nilai delta volume tertinggi dan terendah yang terakumulasi selama durasi bar. Nilai yang dihasilkan ditampilkan sebagai candle: pembukaannya akan selalu 0, penutupan candle menunjukkan volume delta akhir, dan high dan low masing-masing merupakan delta volume tertinggi dan terendah untuk bar saat ini.

Indikator Delta Volume Kumulatif didasarkan pada prinsip yang serupa, namun dengan manfaat tambahan: indikator ini mengakumulasi delta volume selama suatu periode untuk memberikan perspektif yang lebih luas. Delta volume setiap bar baru akan menambah nilai kumulatif yang dihitung pada bar sebelumnya. Satu-satunya pengecualian adalah ketika periode baru dimulai, yang akan mereset ulang penghitungan kumulatif. Jadi pembukaan setiap candle volume baru yang tidak menandakan dimulainya periode baru sama dengan penutupan periode sebelumnya, dan nilai HLC candle tersebut dibangun berdasarkan pembukaannya.

Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang indikator-indikator ini, apa yang diindikasikannya, dan pengaturannya di  artikel Pusat Bantuan untuk Delta Volume dan Delta Volume Kumulatif.

Kami harap indikator-indikator ini dapat bermanfaat bagi anda, dan mohon terus kirimkan masukan dan saran anda kepada kami agar kami dapat menjadikan platform ini menjadi lebih baik lagi. Kami membangun TradingView untuk anda, dan kami selalu ingin mendengar pendapat anda.

Look first Then leap

TradingView dibangun untuk anda, karenanya manfaatkan fitur-fitur luar biasa kami semaksimal mungkin
Luncurkan Chart