Garut Stunting
Garut Stunting
Garut Stunting
ABSTRACT
Background: Malnutrition is the major public health problem among the underfive years old
children as a predisposing cause of child mortality especially at the district of Garut, West Java.
Malnutrition and diseases are inter-relating factors affecting children nutritional status and
mortality. This study was done to analyze public health problems focusing on mothers and
children's health related determinants in the district of Garut, West Java. Methods: The design of
the study is explorative design through interview and secondary data collection, problems solving
and analysis of policy implementation. Results: The results of the study were, the prevalence of
severe malnutrition is high, namely 5.7 compared to West Java (3.7) and Indonesia (5.4) per 100
underfi ve children. Based on the three nutrition indicators called weight/age, height/age and
weight/height, Garut facing the acute (Weight/age is above 10% of UNHCR standard) as well as
chronic (TB/U is above the national prevalence) malnutrition problems. Factors related to the
cause of children mortality and severe malnutrition were among others: 1) environment and
sanitation (including low b irth weight and infectious diseases); 2) behavior (hygiene and
immunization), 3) health services provision (early detection, case management, monitoring of
child's nutrition and budget allocation for nutrition programs). Conclusion: Problem solving for
nutrition program has to be innovatively developed at the district level referring to the national
goals and strategy. Nutrition intervention to the children only is not enough, but pregnant mothers
who are chronically malnourished has to be intervened to prevent low birth weight babies. Indirect
intervention at the district level is recommended through strengthening the health and nutrition
system involving community, local government as well as inter sectors; as the root of malnutrition
problem is broaden over poverty and cultural.
Key words: nutrition intervention, nutrition state at the under-five years old
ABSTRAK
Latar Belakang: Kurang gizi/stunting merupakan masalah utama kesehatan pada anak usia balita
khususnya di kabupaten Garut dan juga menjadi sebagai predisposing faktor penyebab kematian
anak di Kabupaten Garut.. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang
berhubungan dengan stunting pada anak di kabupaten Garut dan menginformasikan rancangan
kebijakan yang sesuai dan tanggapan terhadap program pemerintah yang direncanakan.
Studi ini dilakukan untuk menganalisa masalah kesehatan masyarakat khususnya kasus mengenai
stunting dikabupaten Garut dengan mempelajari determinan terkait kesehatan ibu dan anak
Metode: Disain studi adalah studi eksploratif melalui wawancara dan analisis data sekunder,
pemecahan masalah dan analisa terhadap implementasi kebijakan. Penentu stunting anak,
termasuk stunting berat, diperiksa di kabupaten Garut menggunakan data dari survei cross-sectional
yang dilakukan pada tahun 2016 dan 2017 . Menentukan rasio odds yang tidak disesuaikan dan
disesuaikan meta analisis ini menggunakan regresi logistik ganda.
Hasil: Stunting menjadi refleksi dari permasalahan gizi kronis bisa akibat dari makanan yang
tidak berkualitas baik dar isegi nilai zat gizi makro ataupun mikro, penyakit infeksi, dan masalah
lingkungan social dan ekonomi. Studi menunjukkan bahwa prevalensi gizi buruk di Garut cukup
tinggi, yaitu berdasarkan Pemantauan Status Gizi (PSG) tahun 2017 tingkat Nasional,
presentase stunting di Provinsi Jawa Barat sebesar 29,2 persen, sedangkan di
Kabupaten Garut terjadi peningkatan dari 24,9 persen pada tahun 2016 menjadi 43,2
persen ditahun 2017). Faktor terkait penyebab stunting di kabupaten Garut antara lain: 1)
faktor lingkungan dan sanitasi, 2) penyakit infeksi dan konsumsi pangan, 3) pelayanan kesehatan
(Pendeteksan dini, pengaturan kasus, pemantauan status gizi Balita, alokasi anggaran dana untuk
program kesehatan ibu dan anak). 4) Kesimpulan: Pemecahan masalah dalam kasus stunting
harus dikembangkan secara inovatif dan efektif di dengan mengacu kepada tujuan dan strategi..
Intervensi pencegahan baik secara preventif dan promotif diberikan kepada ibu dan anak. Ibu
hamil sejak awal diperiksa dan dideteksi serta mendapatkan intervensi dari gejala gizi buru, hal
ini dilakukan dalam upaya mencegah bayi lahir dengan berat badan tidak normal. Rekomendasi
studi adalah intervensi tidak langsung ditingkat kabupaten melainkan melakukan penguatan
manajemen kesehatan dan gizi dengan melibatkan masyarakat, pemerintah lokal dan sektor terkait
untuk mengetahui akar daripada masalah gizi di masyarakat adalah pada tingkat kemiskinan dan
terkait budaya masyarakat sehingga dapat diterapkan teroboson baru dengan mengimplementasikan
beberpa konsep cultural care dalam menyelesaikan permasalahan stunting dikabupaten Garut.
232
Kata kunci: intervensi gizi, status gizi anak Balita,cultural care
PENDAHULUAN
Pertumbuhan dan perkembangan yang signifikan terhambat, yang disebabkan oleh kekurangan
gizi kronis, mengancam hampir seperempat dari anak-anak di seluruh dunia.Kurang gizi pada usia
muda menyebabkan gagalnya pertumbuhan dengan karakteristik pendek dan atau kurus. Bila
kondisi ini tidak diintervensi, maka diusia dewasa kondisi gizi kurang yang bersifat kronis dapat
menjadi pemicu timbulnya penyakit degeneratif.
Tingkat prevalensi stunting (gangguan pertumbuhan linear) di Jawa Barat berada pada tingkatan
medium to high. Saat ini tingkat prevalensi stunting di Jabar berada di angka 29,2 persen pada tahun 2017
Kabupaten Garut merupakan kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Barat. Kabupaten Garut
memiliki luas wilayah administratif sebesar 306.519 Ha atau 3.065,19 km². Kepadatan penduduk di
kabupaten Garut mencapai 730.1 jiwa/km2. Data profil kesehatan di Kabupaten Garut 15.5%
penduduk tergolong sebagai penduduk miskin, dan memperoleh fasilitas jaminan kesehatan
masyarakat melalui jaminan kesehatan nasional. Menurut Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes)
kabupaten Garut, Teni Swara Rivai, selama tahun 2016 angka kematian bayi di Kabupaten Garut
mencapai sekitar 333. Sedangkan selama 2015, angka kematian bayi hanya mencapai 278.
selama 2016 terdapat 74 kasus kematian sedangkan tahun sebelumnya hanya 56 kasus. Kepala
Dinas Kesehatan mengatakan adanya peningkatan persentase Stunting di Jawa Barat dari tahun
2016 angka kasus stunting di sebanyak 25,1 persen namun pada 2017 meningkat menjadi 29,2
persen. Angka tersebut masih di bawah angka rata-rata stunting secara nasional yang mencapai 30
persen. Pihak Dinkes Jawa Barat menyebutkan angka tertinggi kasus stunting di Jawa Barat adalah
Kabupaten Garut. Sekitar 40 persen anak atau balita di Garut terdeteksi stunting.
Analisis ini dilakukan untuk mencari solusi pemecahan masalah dan meningkatkan status
kesehatan masyarakat di Kabupaten Garut melalui telaah kondisi terhadap masalah stunting di
Kabupaten Garut. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji masalah kesehatan dan faktor
determinan terkait dengan status gizi anak dan ibu hamil di kabupaten Garut. Analisis ini
diharapkan dapat mengkaji masalah secara komprehensif dengan menemukan penyebab masalah
dan keterkaitannya dengan factor pendukung lainnya, determinan yang berkontribusi terhadap
terjadinya masalah, strategi pemecahan masalah, serta upaya intervensi yang mungkin dilakukan
oleh perawat atau petugas kesehatan yang berkoordinasi dengan stekholder yang berkaitan.
METODE
Menggunakan studi explorative melalui analisis masalah dan implementasi kebijakan
penanggulangan masalah gizi dengan menggunakan berbagai data sekunder dari survei cross-sectional
yang dilakukan pada tahun 2008-2018 (10 Tahun terakhir) di kabupaten Garut.
Sampel
Sampel yang digunakan dalam studi ini adalah Kabupaten Garut. Sampel ini sebagai latar
belakang dalam melihat dan menilai masalah di tingkat kabupaten dengan perbandingan faktor
penyebab dari kasus stunting, sampel ini melakukan intervensi masalahnya yang relatif sama dan
mengacu kepada kebijakan dan program yang dirancang oleh pemerintah sebagai regulator.
233
Buletin Penelitian Sistem Kesehatan – Vol. 15 No. 3 Juli 2012: 232–239
Penyebab stunting dapat juga dikatakan sebagai suatu bentuk adaptasi fisiologis pertumbuhan atau non patologis
karena dua penyebab utamanya adalah asupan makanan yang tidak adekuat dan respon terhadap tingginya penyakit
infeksi (Sudiman, 2008). Menurut Supariasa (2002) menyatakan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi stunting
terbagi atas dua macam faktor yaitu faktor secara langsung yakni asupan makanan, penyakit infeksi, berat badan lahir
rendah dan genetik. Sedangkan faktor secara tidak langsung yakni pengetahuan tentang gizi, pendidikan orang tua,
sosial ekonomi, pola asuh orang tua, distribusi makanan dan besarnya keluarga/jumlah anggota keluarga.
penyakit dan rendahnya asupan nutrisi secara timbal balik menjadi penyebab langsung rendahnya
status gizi masyarakat, baik secara bersamaan ataupun silih berganti dalam lingkaran masalah
kesehatan masyarakat.
Keluarga dan pekerja kesehatan sering gagal mengenali pengerdilan masa kanak-kanak di
komunitas, di mana perawakan pendek sangat umum sehingga dianggap normal. Hal ini sebagian
besar karena pertumbuhan linear tidak secara rutin diukur sebagai bagian dari program kesehatan
masyarakat, di samping kurangnya kesadaran akan konsekuensi kesehatan stunting yang
menghancurkan. Penilaian pertumbuhan linear sangat penting untuk menentukan apakah seorang
anak tumbuh secara memadai atau memiliki masalah atau kecenderungan pertumbuhan terhadap
masalah pertumbuhan yang harus ditangani
Membedakan anak yang kerdil hanya dengan mengamati cara mereka bermain dan berinteraksi
satu sama lain adalah hal yang kurang berlandaskan ilmu. Perbedaan kondisi gizi dan pertumbuhan
anak dapat diukur dan dibandingkan dengan standar WHO. Mengukur panjang anak-anak (hingga
24 bulan) atau tinggi badan (dari 24 bulan ke atas) harus menjadi praktik standar.
Kasus gizi buruk muncul sebagai manifestasi adanya masalah gizi di masyarakat. Penyebab
langsung terjadinya kasus gizi buruk adalah kurang gizi dan penyakit infeksi. Kurang gizi sebagai
akibat tidak cukupnya asupan nutrient dapat menurunkan imunitas tubuh sehingga mudah terserang
penyakit infeksi. Sebaliknya, bila anak menderita penyakit infeksi maka anak tersebut dapat
menderita kurang gizi terlebih bila asupan nutrient dari makanan tidak mencukupi.
HASIL
Hasil penelusuran informasi untuk Kabupaten Garut tampak, masalah kesehatan berawal dari
kelahiran BBLR. Menurut persepsi ibu berdasarkan data Riskesdas 2007 sebesar 30% bayi yang
dilahirkan adalah BBLR. Namun persentase kelahiran BBLR berdasarkan data penimbangan
tampak tidak ada atau nol. Metode yang digunakan untuk kelahiran BBLR dalam Riskesdas 2007
adalah recall dan melihat catatan dari KMS/buku KIA. Kecil kemungkinan tidak
234
Analisis Situasi dan Upaya Perbaikan Gizi Balita (E)
adanya kelahiran BBLR dilihat dari latar belakang masalah kesehatan di kabupaten Garut, sehingga
secara umum kemungkinan ada under-reporting di lapangan.
Gizi buruk merupakan underlying cause penyebab kematian pada Balita. Satu saja Balita yang
meninggal akibat gizi buruk (BB/TB) sudah dinyatakan sebagai kejadian luar biasa (KLB).
Meskipun jumlah kasusnya menurun dari 12 kasus pada tahun 2006 menjadi 4 kasus pada tahun
2008, kematian akibat gizi buruk di wilayah Kabupaten Garut harus menjadi perhatian pemerintah
Kabupaten Garut.
Berdasarkan hasil kegiatan Bulan Penimbangan Balita Dinas Kesehatan Kabupaten Garut,
selama 3 tahun terakhir (2006–2008), tercatat prosentase balita gizi buruk (BB/U) berturut-turut
0,87%; 0,92% dan 0,66%. Angka tersebut berada di atas angka toleransi kasus gizi buruk pada
balita sebesar 0,5%. Berdasarkan indicator berat badan menurut umur (BB/ U), persentase tersebut
tampak kecil bila dibandingkan dengan hasil survey nasional (Riskesdas 2007), seperti tampak
pada tabel 1.
Tabel di atas menunjukkan bahwa persentase Balita gizi buruk di Kabupaten Garut lebih tinggi
dibandingkan dengan persentase wilayah Jawa Barat maupun Indonesia. Penilaian masalah gizi
berdasarkan BB/U hanya dapat mengindikasikan gambaran status gizi balita secara umum dan tidak
dapat menggambarkan situasi apakah masalah gizi tersebut bersifat akut atau kronik.
Sementara itu, data KLB balita gizi buruk (BB/TB) yang dilaporkan dengan menggunakan
format W1 baik dengan gejala klinis dan atau disertai penyakit penyerta selama kurun waktu yang
sama berturut-turut adalah 38, 17, dan 31 kasus dengan jumlah kematian 12, 4 dan 4 kasus pada
tahun 2008. Indikator status gizi BB/TB memberikan informasi masalah gizi yang bersifat akut.
Melengkapi informasi tersebut, maka hasil Riskesdas 2007 dapat memperkaya informasi untuk
prevalens status gizi Balita di Kabupaten Garut seperti terlihat dalam Tabel 2.
Berat badan balita dapat dengan cepat menurun apabila asupan kalori tidak dapat mencukupi
kebutuhannya, terutama bila anak dalam kondisi sakit, misalnya akibat diare atau kurangnya nafsu
makan, sehingga anak akan terlihat kurus dan menderita masalah gizi akut. Dalam kondisi ini anak
membutuhkan waktu yang cukup lama untuk bisa mengembalikan status gizinya untuk menjadi
baik; dan bila upaya pemulihan ini sulit terkejar, maka Balita akan mengalami masalah gizi kronis.
Seperti telah disebutkan di atas bahwa penyebab utama kematian pada Balita adalah karena
faktor kurang gizi dan BBLR. Data dari Dinas kesehatan terkait kematian balita akibat gizi buruk
dapat dilihat dalam Tabel 3.
Faktor lingkungan sebagai penyebab utama kematian balita gizi buruk adalah penyakit infeksi.
Kejadian penyakit infeksi dapat berawal dari kelahiran BBLR. Data dari Kabupaten Garut
menyebutkan 89 dari 152 kasus BBLR meninggal. Kurang dari separuh bayi BBLR survive. Bayi
dalam masa pertumbuhannya sangat rentan untuk terserang penyakit infeksi; terutama bila status
gizinya sudah buruk (BBLR). Anak yang gizi buruk memiliki imunitas yang lebih rendah sehingga
mudah terserang penyakit infeksi; sebaliknya penyakit infeksi dapat juga menjadi awal penyebab
rendahnya status gizi balita.
Faktor perilaku terkait dengan pendidikan yang rendah berpotensi terhadap rendahnya upaya
masyarakat untuk akses ke fasilitas pelayanan. Meskipun data tentang pendidikan tidak dapat
melengkapi analisis ini, namun secara teoritis hal ini dapat dikaitkan dengan rendahnya cakupan
imunisasi di Kabupaten Garut. Rendahnya perilaku hidup bersih
235
Buletin Penelitian Sistem Kesehatan – Vol. 15 No. 3 Juli
2012: 232–239
Tabel 3. Faktor Terkait Penyebab Kematian Balita Gizi Buruk di Kabupaten Garut
No. Faktor Proporsi Keterangan
1 LINGKUNGAN
• Prevalensi penyakit infeksi pada Balita 67,66% Tinggi
• Kematian akibat BBLR 89/152 kasus Tinggi
2 PERILAKU
• Perilaku Hidup Bersih dan Sehat 23,32% Rendah
• Perilaku mencuci tangan 31,9% Rendah
• Imunisasi tidak lengkap 67,4% Riskesdas 2007
3 PELAYANAN KESEHATAN
• Deteksi dini kasus gizi buruk dan kurang 16,2% Riskesdas 2007
• Penanganan gizi buruk 12% Tidak adekuat
• Balita jarang ditimbang 43,7% Riskesdas 2007
• Balita tidak memiliki KMS 43,8% Riskesdas 2007
• Ketrampilan TPG dalam tata laksana gizi
kurang 19% Rendah
• Alokasi anggaran kesehatan <15% APBD 1-2% Sangat rendah
4 FAKTOR GENETIK – –
Catatan: Adaptasi dari Teori Blum
dan sehat serta kebiasaan mencuci tangan erat kaitannya dengan pengetahuan dan latar belakang
pendidikan masyarakat.
Fak tor Pelayanan Kesehatan meliputi ketersediaan fasilitas pelayanan, kecukupan tenaga
pemberi pelayanan, kemampuan petugas, alokasi anggaran tampak sebagai komponen terbesar
terkait kematian akibat masalah gizi buruk. Deteksi dini dan penanganan gizi buruk yang tidak
adekuat berpengaruh langsung terhadap jumlah kematian balita akibat gizi buruk. Kejadian gizi
buruk tidak bersifat akut dan membutuhkan proses yang disertai dengan tanda dan gejala penyakit,
oleh karena itu bila kemampuan petugas bagus, seharusnya masalah dapat dideteksi sejak dini pada
saat kegiatan penimbangan Balita di Posyandu. Bila penyebab mendasar kejadian gizi buruk dapat
dideteksi, seharusnya fatalitas kasus gizi buruk tidak terjadi. Intervensi utama untuk balita gizi
buruk dapat dilakukan melalui penata-laksanaan kasus gizi buruk termasuk rujukannya; intervensi
gizi dengan pemberian makanan tambahan dan pola asuh Balita; intensifikasi kegiatan di Posyandu
termasuk pemberian KMS dan penyuluhan gizi kepada Ibu Balita; dan akhirnya, komitmen
pemerintah Kabupaten Garut dalam penanganan masalah gizi dan kesehatan yang diwujudkan
dalam penalokasian anggaran yang memadai.
PEMBAHASAN
Agustus
pentingnya
Usia
ukuran
Para
dan 2012
24sertajendela
bulan) ditekankan
pengembangan,
pembicara
pengembangan. ahli1000
kapasitas
ketikadi hari
kembali
fondasi
konsekuensi
seminar (dari
fisiologis konsepsi
diletakkan
dan
tersebut
jangka ke fisik
intelektual
untuk mereka
dariseseorang
menjelaskan
panjang di kemudian
biologi
pengerdilan hari.
pertumbuhan
masa kecil,
awaldan
Masalah gizi dapat berawal dari perkembangan janin dalam kandungan dari ibu yang menderita
kurang gizi (KEK – kurang energi kronis). Banyak studi yang telah membuktikan bahwa ibu hamil
yang mengalami KEK akan melahirkan bayi berat lahir rendah (Gluckman, 2005). Bayi dengan
kondisi ini akan sangat rentan terhadap penyakit sehingga membutuhkan waktu dan penanganan
yang baik untuk dapat mencapai berat badan normal sesuai umurnya. Hal yang mendasar dalam
komdisi ini adalah peranan dan status social ekonomi keluarga dan kemiskinan. Umumnya
masyarakat yang tidak mampu dan memiliki tingkat pendidikan rendah sangat rawan untuk untuk
memiliki anak yang kurang gizi.
Pertumbuhan dengan BBLR dapat berlanjut menjadi anak yang tumbuh stunting atau pendek
pada usia Balita (Barker, 1997). Bila kondisi ini berlanjut, maka anak tersebut akan menjadi remaja
236
Analisis Situasi dan Upaya Perbaikan Gizi Balita (Ni Ketut Aryastami, dkk.)
yang tingginya di bawah rata-rata kelompok usianya (Li, 2003). Demikian seterusnya mengikuti
siklus kehidupan, hingga remaja ini menjadi seorang ibu. Terlebih bila ibu ini menikah pada masa
remaja, dimana kebutuhan gizi untuk dirinya sendiripun belum terpenuhi, dan apabila dia hamil,
maka kebutuhannya menjadi dobel dan akan sangat berisiko untuk melahirkan bayi yang BBLR
(Anderson, 2010).
Kecenderungan masalah gizi secara nasional telah berhasil diturunkan separuhnya sejak tahun
1989. Pencapaian ini sudah sangat mendekati target pencapaian MDG nasional pada tahun 2015.
Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas) menyangkut masalah gizi,
menyatakan, tantangan dalam pencapaian MDGs Goal 1 yaitu mengentaskan kemiskinan dan
kelaparan dituangkan dalam target dimana setengah dari proporsi penduduk yang rawan menderita
kelaparan diturunkan dalam jangka waktu
25 tahun yakni tahun 1990-2015 (Atmawikarta, 2010).
Melihat permasalahan terkait dengan kesehatan Balita di Kabupaten Garut dan strategi
kebijakan yang tertuang dalam Goals MDGs, maka upaya peningkatan status gizi masyarakat
merupakan salah satu komponen dalam upaya pengentasan kemiskinan yang tertuang dalam Goal
nomor 1 MDGs.
Upaya pemecahan masalah untuk tingkat kabupaten harus dikembangkan oleh masing-masing
kabupaten (dalam hal ini Kabupaten Garut) dengan mengacu kepada goals dan strategi yang telah
dituangkan dalam strategi nasional. Namun, pada dasarnya strategi penanggulangan masalah di
lapangan dapat dimulai berdasarkan evidence based dan komitment pemerintah kabupaten Garut itu
sendiri dalam meningkatkan status gizi masyarakatnya melalui pengembangan program intervensi
kesehatan Balita secara langsung maupun tidak langsung.
a) Intervensi langsung
Intervensi langsung dapat dilakukan melalui pemberian makanan tambahan, yaitu makanan
pengganti ASI (MP-ASI) pada bayi. Bila Ibu si bayi mampu menyusui secara eksklusif enam bulan,
makanan pendampin SI diberikan setelah bayi berusia lebih dari 6 bulan, tetapi bila ibu mengalami
hambatan dalam menyusui (misalnya: ASI tidak cukup), maka susu formula perlu ditambahkan
pada bayi, khususnya bayi BBLR.
Pada Balita, pemberian makanan tambahan sebaiknya dijadikan program rutin. Tidak hanya
pada Balita gizi kurang/buruk, tetapi seluruh Balita. Kendala dalam hal alokasi anggaran dari
pemerintah harus dipecahkan dengan melakukan re-alokasi dan prioritas, khususnya pada Balita
dengan status gizi kurang dan buruk, agar tidak sampai mengalami sakit apalagi meninggal.
Pada ibu hamil, terutama ibu hamil yang mengalami kurang gizi kronis (KEK) harus
diprioritaskan untuk mendapat makanan tambahan. Selebihnya adalah diberikan penyuluhan gizi
dan kesehatan serta supplementasi mikro nutrient, antara lain pil besi, asam folat, kalsium, serta
multi vitamin.
Untuk jangkauan yang lebih luas, upaya intervensi langsung dalam pemecahan masalah gizi
juga dilakukan di tingkat remaja, yakni mencukupi kebutuhan gizi remaja (misalnya pemberian
tablet besi pada remaja puteri) sebagai upaya preventif terjadinya anemia.
b) Intervensi Tidak langsung
Masalah gizi, seringkali berakar dari masalah daya beli dan ketersediaan pangan. Bila
masyarakat memiliki daya beli, maka pangan bisa didatangkan. Agar masyarakat memiliki daya
beli, maka mereka harus diberdayakan, yaitu dibukakan lapangan kerja. Selayaknyalah pemerintah
memikirkan dan melakukan upaya pemecahan masalah yang bersifat menyeluruh dan terpadu antar
sector di hulu sehingga dampaknya dapat dirasakan dalam peningkatan kesehatan dan
kesejahteraan masyarakat.
Dari MDGs kita ketahui bahwa pengentasan kemiskinan adalah goal nomor 1, dimana di
dalamnya terkait masalah gizi. Goal ini tidak akan pernah tercapai tanpa adanya inisiasi dan
penggerakan dari pemerintah, mengingat kebijakan MDGs adalah kebijakan yang mengacu kepada
komitmen internasional.
Kegiatan ini membutuhkan integrasi di semua level, baik lintas program maupun lintas
sektoral. Implementasi kebijakan di era otonomi membutuhkan komitmen ditingkat kabupaten,
khususnya dalam hal formulasi anggaran terkait kesehatan. Kekuatan politik telah mengurangi
'jatah' rakyat untuk memperoleh haknya. Seringkali terjadi ketidak-sesuaian antara kebijakan dan
implementasinya di masyarakat, misalnya anggaran kesehatan yang sangat kecil.
237
Buletin Penelitian Sistem Kesehatan – Vol. 15 No. 3 Juli
2012: 232–239
238
Analisis Situasi dan Upaya Perbaikan Gizi Balita (Ni Ketut Aryastami, dkk.)
DAFTAR PUSTAKA
ACCN/SCN, 2000. Nutrition throughout the Life Cycle. 4th Report on the World Nutition Situation,
Geneva Anderson AS, Wrieden AL, 2010. Teenage pregnancies
(Dalam) Maternal-Fetal Nutrition during Pregnancy and Lactation. Section 3 chapter 12 pp
119–126. (ed. Michael E. Symonds and Margaret M. Ramsay) Cambridge University Press
2010.
Aryastami NK. Analisis kebijakan penggunaan garam beryodium dalam upaya penanggulangan
GAKY di Provinsi Bali dan Kalimantan Tengah. Badan Litbang Departemen Kesehatan,
Jakarta 2009.
Atmawikarta A. Summary of MDGs Report 2010. Presentasi untuk mata kuliah Analisis
Kebijakan, Program Doktor FKM UI, November 2010.
Badan Litbang Departemen Kesehatan RI. Riset Kesehatan Dasar 2007.
Badan Litbang Departemen Kesehatan RI. Riset Kesehatan Dasar 2010.
Barker DJP dan Clark PM, 1997. Fetal undernutrition and disease in later life. Journals of
Reproduction and Fertility Reviews of Reproduction (1997) 2: 105–112.
Dinas Kesehtan Kabupaten Garut. Profil Kesehatan Kabupaten Garut 2009.
Gluckman P, dan Hanson M, 2005. The fetal matrix: evolution, development and disease.
Cambridge University Press, 2005, pp 8–10.
Li H, Stein AD, Barnhart HX, Ramakrishnan U, Martorell R, 2003. Associations between prenatal
and postnatal growth and adult body size and composition. Am J Clin Nutr 2003; 77: 1498–
1505.
Unicef, 1990. Strategy for improving nutrition of children and women in developing countries.
New York 1990.
van Leeuwen JA, Waltner_Toews D, Abernathy T dan Smit B. Evolving Models of Human Health
toward an Ecosystem Context. Ecosystem Health, Vol. 5, No. 3, September 1999.
239