Sugar Sugar Rune
Sugar Sugar Rune adalah Shojou Manga karya Moyoco Anno yang sempat dimuat dalam majalah bulanan Nakayoshi sampai sekarang. Pernah memenangkan penghargaan komik terbaik dari Kodansha
Sinopsis
[sunting | sunting sumber]Siapa yang menyangka bahwa di dunia ini ada penyihir? Tapi itu memang kenyataan. Bahkan penyanyi rock pun bisa jadi penyihir! Hal ini juga dialami oleh orang-orang yang ada di komik ini. Menceritakan tetang Chocola Kato dan Vanilla Aisu, 2 orang gadis kandidat ratu dunia sihir yang memiliki sifat yang bertolak belakang. Ternyata kehidupan mereka di dunia manusia, berbeda dengan di dunia sihir. Kalau di dunia sihir, Chocola si cewek tomboy bisa populer di kalangan cowok. Tapi di dunia manusia? Tidak ada sekalipun yang menyukai Chocola! Bahkan oleh teman sekelasnya Akira, Chocola malah disangka alien. Berbeda dengan Vanilla yang berperangai lembut dan feminim. Malah tidak punya teman sama sekali di dunia sihir tetapi di dunia manusia, selalu kedapatan surat cinta melulu.
Kandidat Ratu
[sunting | sunting sumber]Sebenarnya pemilihan ratu ini masih belum bisa dilaksanakan karena Ratu mereka masih belum habis masa jabatannya. Tapi ratu mereka yang juga ibu Vanilla, Ratu Candy tiba-tiba menyuruh Chocola sebagai anak saingannya yang sudah meninggal Cinamon dan Vanilla bertarung untuk mendapat kursi Ratu yang harusnya belum waktunya.
Aturan main dalam pertarungan ini cukup mudah. Siapa yang mendapat Ekuru paling banyak, dialah yang menang. Ekuru adalah hati manusia yang memiliki nilai yang berbeda setiap warnanya. Setiap warna memiliki lambang perasaan yang berbeda. Hati itu didapatkan kalau yang bersangkutan jatuh cinta dengan si penyihir yang mengincarnya. Oleh si penyihir hatinya akan diambil dan secara otomatis si pemilik hati akan lupa akan perasaannnya tersebut. Hal itulah yang diperjuangkan oleh Chocola dan Vanilla saat ini.
Design Character
[sunting | sunting sumber]- Chocola Kato: Gadis tomboy yang memiliki segudang penggemar di dunia sihir. Tapi di dunia manusia dia sama sekali nggak ada penggemarnya gara-gara perangainya yang buruk. Tapi seiring alur cerita, Chocola pun pada akhirnya akan banyak yang suka. Chocola mengalahkan Vanilla dan memenangkan ujian musim semi. Mempunyai kekuatan untuk menjernihkan noir.
- Vanilla Aisu: Gadis yang berperawakan lembut dan feminim. Vanilla juga gampang menangis. Di dunia manusia dia punya banyak penggemarnya. Tapi di dunia sihir Vanilla dijauhi. Hanya Chocola yang mau menemaninya. Rumornya dari dunia sihir, Vanilla sebenarnya masuk golongan Ogle. Makhluk yang paling dibenci di dunia sihir.Ketika mendengar rumor ini,sikap Vannila langsung berubah dan mulai membenci Chocola.
- Robin: Di dunia manusia, Robin punya segudang penggemar. Bahkan dengan mudahnya ia mendapatkan hati ungu yang jarang bisa didapatkan. Robin termasuk penyanyi rock. Tapi di sisi lain, Robin adalah guru Chocola dan Vanilla untuk menjalani kehidupan manusia. Dalam beberapa episode berikutnya, namanya berubah menjadi Lovin.
- Akira Mikado: Teman sekelas Chocola yang maniak UFO. Menyangka Chocola alien karena pernah melihat saat chocola 'jatuh' ke dunia manusia.
- Hiroshi: Anjing Akira yang suka pada Chocola. Anjing suka manusia???
- Duke: Kodok yang menajadi pelayan Chocola. Sepertinya kenal dekat dengan ibu Chocola, Cinamon. Sebenarnya ia adalah adik Cinnamon.Nama aslinya Pouvoir.
- Blanca: Tikus pelayan Vanilla. Tingkahnya persolek dan suka ngomong cadel.Tikus yang arogan.Nama aslinya Rubi.
- Pierre: Kakak kelas Chocola. Siswa tingkat SMP yang Gantleman dan memiliki banyak penggemar. Sebenarnya Pierre adalah Ogle. Rumornya, Pierre adalah pangeran es yang ada di dalam lukisan istana.
- UU (Houx): Sahabat Chocola yang menyamar sebagai manusia dan masuk SMP. Bertugas sebagai ksatria bagi Chocola. Dalam beberapa episode berikutnya, nama UU berubah menjadi Houx.
- Saule: Kembaran UU. Sekilas sikapnya agak mirip dengan UU. Tapi Saule sebenarnya adalah cowok yang nggak tau diri walau sebenarnya hatinya baik.
- Minoru: Sepupu Akira yang masih TK. Tapi suka dengan Chocola. Saat hatinya sudah merah, diambil oleh Chocola.
- Penyihir Cinamon: Ibu Chocola. Penyihir hebat yang terkenal di seluruh dunia sihir.Saingan Candy (Ratu Candy, ibu Vanila)dalam persaingan menjadi ratu,namun tiba-tiba ia menghilang padahal kedudukan Cinamon lebih kuat daripad Candy Tapi sayangnya sudah meninggal. Sebenarnya ia adalah kucing hitam peliharaan Pierre.