Lompat ke isi

Pemain paling berharga

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Elmer Lach dengan Hart Memorial Trophy asli pada 1945

Dalam olahraga, pemain paling berharga (bahasa Inggris: most valuable player, MVP) adalah sebuah sebutan kehormatan yang biasanya ditujukan kepada pemain berpenampilan terbaik dalam sebuah liga, baik dalam kompetisi atau pada tim spesifik. Awalnya dipakai dalam olahraga profesional, istilah tersebut sekarang juga umum dipakai dalam olahraga amtir, serta bidang lainnya yang tak berhubungan seperti bisnis dan musik. Dalam beberapa olahraga, penghargaan MVP dipersembahkan pada sebuah pertandingan spesifik—dalam kata lain, penghargaan man of the match/tokoh dari pertandingan ini.

Istilah tersebut paling umum dipakai di Amerika Serikat dan Kanada. Dalam kasus lainnya, istilah "pemain tahun ini" dipakai. Di Australia, klub dan liga sepak bola Australia memakai istilah "best and fairest/terbaik dan teradil", disamping para pemain rugbi memakai istilah "player of the year/pemain tahun ini", seperti Dally M Medal.[1] Namun, National Basketball League memakai "MVP" gaya Amerika untuk penghargaan-penghargaannya. Sejauh ini, terdapat perbedaan antara MVP dan pemain tahun ini, "pemain tahun ini" mengartikan bakat individual terbesar, sementara "pemain paling berharga" adalah orang yang paling bertanggung jawab atas kesuksesan timnya.

Dalam beberapa kasus, penghargaan tersebut ditentukan oleh para anggota media. Dalam kasus lainnya, pemilihannya ditentukan oleh para pemain, pelatih, atau wasit. Pada tahun terkini jajak pendapat maya dari masyarakat menentukan beberapa penghargaan.

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]