LINTAS SOSIOLOGI
LINTAS SOSIOLOGI
LINTAS SOSIOLOGI
PETUNJUK UMUM :
1. Isilah identitas anda kedalam lembar jawaban yang tersedia dengan menggunakan bolpoin sesuai
petunjuk.
2. Perhatikan dan ikuti petunjuk pengisian data pada lembar jawaban yang disediakan.
3. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum anda menjawab.
4. Tersedia waktu 90 menit untuk mengerjakan paket ujian tersebut.
5. Jumlah soal sebanyak 40 soal dengan 5 option pilihan.
6. Laporkan kepada pengawas ruang kalau terdapat kalau terdapat tulisan yang kurang jelas, jumlah
soal kurang atau lembar jawaban rusak.
7. Periksalah pekerjaan anda sebelum diserahkan kepada pengawas ruang.
8. Tidak diizinkan menggunakan alat bantu berupa kamus, buku dan alat hitung elektronik lainnya.
9. Mintalah kertas kepada pengawas ruang jika diperlukan.
10. Berdoalah sebelum mengerjakan soal.
SELAMAT MENGERJAKAN
I. PILIHAN GANDA
Berilah tanda silang (X) pada huruf a,b,c,d dan e pada jawaban yang paling benar!
1. Sosialisasi adalah proses pembentukan kepribadian dengan menanamkan nilai, norma, maupun
peran sosial yang diperlukan individu agar sesuai dengan harapan masyarakat. Tujuan dari
proses sosialisasi tersebut adalah....
a. Pembiasan hidup sesuai nilai sosial
b. Pembentukan kepribadian sosial
c. Pengajaran perilaku sesuai peran sosial
d. Penanaman nilai-nilai sosial
e. Pelaksanaan berbagai norma social
2. Jenis pengendalian sosial berupa berita yang menyebar secara tidak langsung dari sumbernya
dan belum tentu kebenarannya, tetapi berfungsi efektif adalah......
a. Intimidasi
b. Cemoohan
c. Teguran
d. Gossip
e. Hukum
3. Dalam melaksanakan proses belajar mengajar agar interaksi sosial antara guru dan siswa bisa
berjalan lancar dan berlangsung seimbang, maka diterapkan CBSA (cara belajar siswa aktif).
Dari contoh tersebut dapat disimpulkan bahwa interaksi merupakan proses terjadinya.........
a. Status dan peran
b. Aksi dan reaksi
c. Individu dan kelompok
d. Asosiatif dan kooperatif
e. Stratifikasi dan diferensiasi
4. Konflik antaretnis yang masih sering terjadi di Indonesia umumnya terjadi karena adanya
perbedaan atau kesenjangan.......
a. Budaya masyarakat
b. Keyakinan masyarakat
c. Latar belakang sejarah
d. Sosial ekonomi
e. Individu/kelompok
5. Perubahan sosial yang terjadi karena bencana alam tergolong perubahan yang......
a. Perubahan sosial yang tidak diinginkan
b. Perubahan sosial lambat
c. Perubahan sosial cepat
d. Perubahan sosial yang direncanakan
e. Perubahan sosial tidak direncanakan
10. Menjelang Pilkada untuk pemilihan Gubernur, partai-partai politik melakukan kerjasama
dengan tujuan memenangkan Pilkada. Ditinjau dari bentuk interaksi sosialnya, tujuan
kerjasama dalam memenangkan pilkada termasuk....
a. Koalisi
b. Joint venture
c. Kooptasi
d. Bersaing
e. Koersi
11. Di berbagai wilayah terdapat spanduk penolakan terhadap penyalahgunaan narkotika dan zat
adiktif lainnya. Di tingkat pemerintah, Badan Narkotika Nasional (BNN) juga melakukan
berbagai upaya mencegah dan menanggulangi penyalahgunaan narkoba, mulai dari
kampanye, merehabilitasi warga, hingga bekerjasama dengan kepolisian. Ilustrasi tersebut
dapat disimpulkan bahwa telah terjadi gejala social untuk menjaga negara pada masyarakat
luas berupa ….
a. kehendak politik rendah dari aparat negara
b. kesadaran hukum dan penyelamatan anak bangsa
c. perhatian masyarakat akan hal – hal yang duniawi
d. bandar narkoba melakukan aksinya secara sembunyi
e. hukuman terlalu ringan bagi bandar tidak membuat efek jera
12. Penduduk miskin sering diidentikkan dengan ketidakmampuan memenuhi kebutuhan material
sesuai lingkungan di mana mereka berada. Secara fisik antara lain ditandai dengan minimnya
kualitas maupun kuantitas pemilikan lahan, rumah tinggal, derajat hidup, tingkat pengetahuan
dan akses social. Penyebab kemiskinan ditinjau dari rendahnya minimnya pengetahuan adalah
.....
a. tingkat pendidikan rendah
b. ketidakadilan oleh penguasa
c. sumber daya alam kurang
d. kekeringan dan bencana
e. kebiasaan malas dan pasrah
13. Sejak zaman dahulu Indonesia dikenal sebagai negara yang bertanah subur, sumber daya alam
melimpah sehingga menjadi tujuan bangsa kolonial untuk mengambil kekayaan alam itu demi
kepentingan bangsa penjajah. Secara teoritis rakyat yang berada di negara dengan sumber
daya alam melimpah akan terbebas dari kemiskinan. Namun bisa saja kemiskinan timbul
karena salah kelola terhadap pembagian kekayaan negara, yang dikenal sebagai ….
a. kemiskinan akhlak
b. kemiskinan keadilan
c. kemiskinan kekuasaan
d. kemiskinan struktural
e. kemiskinan kultural
14. Ketimpangan soial yang terjadi di Indonesia telah menjadi sebuah masalah yang kompleks .
Hal ini dikarenakan ...
a. interaksi yang terjalin di masyarakat kurang baik
b. kurangnya keterbukaan antarindividu di masyarakat
c. adanya perbedaan yang mencolok antara si kaya dan si miskin
d. adanya ketidakharmonisan dalam masyarakat
e. kecemburuan sosial
15. Ketimpangan sosial yang terjadi di masyarakat dapat dipengaruhi oleh faktor kesehatan .
Berikut yang menunjukkan faktor pendukung munculnya ketimpangan sosial dilihat dari
faktor kesehatan ialah ...
a. fasilitas kesehatan
b. banyaknya wabah penyakit di lingkungan masyarakat
c. adanya pembatasan pengobatan
d. terbatasnya jumlah tenaga medis
e. adanya perbedaan fasilitas kesehatan di masyarakat
16. Diskriminasi adalah sikap atau tindakan membeda - bedakan . Diskriminasi merupakan salah
satu contoh bentuk ketimpangan sosial di masyarakat . Adapun bentuk diskriminasi di
masyarakat yang menimbulkan ketimpangan sosial dapat berupa ...
a. diskriminasi gender
b. diskriminasi umur
c. diskriminasi pekerjaan
d. diskriminasi tempat tinggal
e. diskriminasi kedudukan seseorang di masyarakat
17. Ketimpangan sosial yang terjadi di masyarakat bila tidak diperhatikan akan menimbulkan
masalah bagi msyarakat, sehingga perlu adanya upaya untuk mengatasi masalah tersebut .
Dibawah ini yang menunjukkan upaya mengatasi ketimpangan sosial di masyarakat adalah ...
a. mengadakan penyuluhan di daerah – daerah
b. melakukan pendekatan kepada masyarakat tanpa membeda – bedakan
c. meningkatkan kualitas penduduk
d. mendekatkan hubungan antara pemerintah dengan masyarakat umum
e. melakukan urbanisasi dari satu daerah ke daerah lain
19. Saat ini banyak perempuan yang bekerja untuk membantu keluarga. Hal ini menambah
keberagaman sosial di masyarakat. Perubahan yang dialami kaum perempuan memiliki tujuan
untuk ....
a. Bersaing dengan kaum laki-laki
b. Memperluas hak kaum perempuan
c. Memberikan identitas disetiap daerah
d. Memberikan warna tersendiri mengenai keberagaman social
e. Menyamakan derajat antara kaum laki-laki dan perempuan
20. Masalah sosial yang terjadi di masyarakat sangat beragam. Pada dasarnya, masalah sosial
tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia. Hal ini dikarenakan ….
a. Masalah sosial ada dimanapun manusia itu berada
b. Masalah sosial telah menjadi bagian dari masyarakat
c. Munculnya masalah sosial akibat perilaku manusia di masyarakat
d. Masalah sosial terwujud sebagai hasil dari kebudayaan manusia itu sendiri
e. Dalam diri individu memiliki ego yang dapat menimbulkan masalah di masyarakat
22. Para siswa XII IPA setelah lulus SMA memilih program studi di perguruan tinggi ternama di
kota mereka. Dalam upaya memperoleh studi lanjutan tersebut, mereka belajar dengan keras agar
bisa lulus tes seleksi, tidak ada upaya saling menghalangi atau menjatuhkan satu terhadap
lainnya. Bentuk interaksi sosial di antara mereka dalam contoh tersebut adalah........
a. Kerjasama
b. Akomodasi
c. Kompetisi
d. Kontravensi
e. Konflik
23. Kehidupan masyarakat desa terlihat tenang, aman, dan tenteram, karena semua warganya
bertindak sesuai dengan ketentuan yang mengatur status dan peranan masing-masing.
Keteraturan sosial tersebut terbentuk karena adanya ........
a. tindakan, peran, dan status social
b. nilai, norma, perilaku dan proses social
c. aksi, reaksi, interaksi dan dinamika social
d. individu, kelompok, komunitas, dan masyarakat
e. pola perilaku, keajegan, dan orde social
24. Ketimpangan sosial dapat menimbulkan beberapa akibat. Dalam hal ekonomi, ketimpangan
sosial dapat berakibat....
a. Pencemaran lingkungan
b. Masuknya perdagangan social
c. Demoralisasi
d. Kemiskinan
e. Kriminalitas
25. Kemerosotan moral muncul sebagai akibat ketimpangan sosial dapat terjadi dalam kelompok
mampu dan tidak mampu. Hal ini terjadi karena dipicu oleh......
a. Maraknya budaya asing dan persaingan semakin bebas
b. Kurang siapnya masyarakat menghadapi globalisasi
c. Tidak adanya tokoh masyarakat yang menjadi panutan
d. Rusaknya lingkungan sosial dan lingkungan alam
e. Berkembangnya sikap individualistis dan materialistis
27. Fenomena anak jalanan, geng motor, serta tawuran pelajar merupakan bagian dari macam-
macam….
A. realitas sosial
B. gejala sosial
C. interaksi sosial
D. ketimpangan sosial
E. perubahan social
29. Berikut ini merupakan proses interaksi sosial atas dasar hubungan, kecuali...
A. hubungan antar kepentingan
B. hubungan antar keluarga
C. hubungan antar status
D. hubungan persahabatan
E. hubungan dengan alam
30. Terjadinya penentangan tradisi yang mewajibkan mas kawin yang tinggi dalam masyarakat
tradisional karena dianggap tidak sesuai dengan tuntutan zaman merupakan wujud ….
A. terganggunya keseimbangan sosial
B. pudarnya nilai dan norma
C. gejala anomie
D. gejala alienasi
E. perubahan sosial budaya
1. Perubahan penggunaan mesin ketik ke komputer, mencari berita dari koran ke internet, serta
pengiriman uang lewat ATM merupakan perubahan dalam pengertian globalisasi.
3. Manusia dan lingkungan alam merupakan satu kesatuan ekosistem. Namun seringkali masyarakat
melakukan pembangunan tanpa memperhatikan kenyataan tersebut, sehingga berakibat kesenjangan
sosial ekonomi.
4. Pada zaman modern masih terdapat masyarakat yang bersikap kolot dan menentang modernisasi.
Kehidupan masyarakat menjadi sulit berkembang. Akibatnya, perubahan social suliy terjadi dalam
masyarakat. Kondisi tersebut disebabkan perubahan dianggap sebagai penyimpangan terhadap nilai
dan norma.
5. Globalisasi tidak dapat dicegah ataupun dihindari. Oleh karena itu setiap orang harus siap menghadapi
tantangan globalisasi. Contohnya tantangan akibat pengaruh globalisasi adalah munculnya pasar
bebas.
6. Dalam memenuhi kebutuhan hidupnya, manusia membutuhkan orang lain. Suatu bentuk interaksi
sosial yang lebih luas, yang diatur oleh norma-norma sosial, antara dua orang atau lebih yang memiliki
posisi dan peran sosial menunjukkan adanya hubungan sosial.
7. Perubahan sosial dalam masyarakat biasanya diawali dengan pengenalan unsur-unsur baru.
8. Faktor yang menyebabkan terjadinya pergolakan daerah adalah berkembangnya sentimen kedaerahan.
9. Perubahan pada budaya yang dapat berlangsung secara cepat dan sangat besar pengaruhnya dinamakan
dengan revolusi.
10. Salah satu faktor internal yang dapat menyebabkan terjadinya perubahan pada sosial budaya adalah
lingkungan alam.
KUNCI JAWABAN
PILIHAN BERGANDA
1. A 11. B 21. A
2.D 12. A 22. C
3.A 13. D 23. B
4.A 14. E 24. D
5.E 15. E 25. E
6.E 16. A 26. A
7.C 17. C 27. B
8.A 18. A 28. C
9.B 19. B 29. E
10.A 20. D 30. B
BENAR SALAH
1. S
2. B
3. S
4. B
5. B
6. S
7. B
8. B
9. B
10. S