Laporan Magang KKP Kelas I Surabaya - Andini Rahayu Permadi - 101911133175

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 70

IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

LAPORAN PELAKSANAAN MAGANG


DI KANTOR KESEHATAN PELABUHAN (KKP) KELAS I SURABAYA

ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN OBAT, MAKANAN,


KOSMETIKA DAN ALAT KESEHATAN SERTA BAHAN ADIKTIF
(OMKABA) DI KANTOR KESEHATAN PELABUHAN KELAS I SURABAYA
SEPTEMBER – DESEMBER 2022

Disusun Oleh :

ANDINI RAHAYU PERMADI


NIM. 101911133175

UNIVERSITAS AIRLANGGA
FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT
DEPARTEMEN EPIDEMIOLOGI, BIOSTATISKA, KEPENDUDUKAN DAN
PROMOSI KESEHATAN
2022

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

LAPORAN PELAKSANAAN MAGANG DI KANTOR KESEHATAN


PELABUHAN (KKP) KELAS I SURABAY A

Disusun Oleh:
ANDINI RAHA YU PERMAnI
NIM.IOI911133175 /

Telah disahkan dan diterima dengan baik oleh :

Pembimbing Departemen,
Tanggal).1 De$u.\ber.2.01'2..

¥
Dr. Fariani Syahrul, S.KM.,M.Kes
NIP. 196902101994032002

Pembimbing di KKP Kelas I Surabaya, Tanggal 27 Desember 2022

Ida Nurhandayani, SKM


NIP.19690723198903200 1

Mengetahui TanggaJ :2.7 Dese.~~r 20:1.2


Kctua Departcmcn Epidcmiologi,
Biostatiska, Kependudukan dan Promosi
Kesehatan,

ii

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan rahmat-Nya
sehingga Laporan Magang dengan judul “ANALISIS SURVEILANS
PENGAWASAN OBAT, MAKANAN, KOSMETIKA DAN ALAT KESEHATAN
SERTA BAHAN ADIKTIF (OMKABA) DI KANTOR KESEHATAN
PELABUHAN KELAS 1 SURABAYA” yang dilaksanakan di Kantor Kesehatan
Pelabuhan Kelas I Surabaya dapat terselesaikan dengan baik.
Kegiatan Magang Mahasiswa ini merupakan salah syarat wajib yang harus
ditempuh dalam Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat. Selain untuk menuntas
program studi yang penulis tempuh, kegiatan Magang Mahasiswa ini ternyata banyak
memberikan manfaat kepada penulis baik dari segi akademik maupun untuk
pengalaman yang tidak dapat penulis temukan saat berada di bangku kuliah.
Laporan ini membahas terkait gambaran distribusi salah satu tugas Substansi
Pengendalian Karantina dan Surveilans Epidemiologi (PKSE) di Instansi Kantor
Kesehatan Pelabuhan Kelas I Surabaya Induk Juanda, yaitu Surveilans Pengawasan
OMKABA.
Laporan ini tidak akan berhasil disusun tanpa adanya bantuan dan bimbingan dari
berbagai pihak. Ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya saya
sampaikan kepada yang terhormat:
1. Dr. Santi Martini, dr., M.Kes, selaku Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Airlangga;

2. Dr. Fariani Syahrul, S.KM. M.Kes, selaku Kepala Departemen Epidemiologi,


Biostatistika Kependudukan, dan Pendidikan Kesehatan Ilmu Perilaku, dan
pembimbing lapangan;

3. Dr. Lucia Yovita Hendrati, S.KM., M.Kes, selaku Ketua Divisi


Epidemiologi

4. Slamet Mulsiswanto, S.KM. M.Kes, selaku Kepala Kantor Kesehatan


Pelabuhan Kelas I Surabaya;

iii

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

5. dr. Rofiud Darojat, selaku Koordinator Subtansi Pengendalian Karantina dan


Surveilans Epidemiologi;

6. Devika Martiawati, S.KM, M.Kes, selaku Sub Koordinator Sub-substansi


Surveilans Epidemiologi;

7. Ida Nurhandayani, S.KM, selaku pembimbing lapangan;

8. Seluruh jajaran staf dan karyawan di Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I


Surabaya yang telah bersedia memberikan bimbingan, ilmu, dan pengalaman.

Semoga Allah SWT memberikan balasan pahala atas segala amal, ilmu, dan
pengalaman yang telah diberikan kepada saya, sehingga laporan magang ini dapat
memberi manfaat kepada pihak lain.

Surabaya, 20 Desember 2022

Andini Rahayu Permadi


NIM.101911133175

iv

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL.................................................................................... i
HALAMAN PEGESAHAN......................................................................... ii
KATA PENGANTAR ................................................................................. iii
DAFTAR ISI ................................................................................................ v
DAFTAR GAMBAR ................................................................................... vi
DAFTAR TABEL ........................................................................................ vii

BAB I PENDAHULUAN........................................................................ 1
1.1 Latar Belakang ........................................................................ 1
1.2 Tujuan Magang ....................................................................... 2
1.2.1 Tujuan Umum ................................................................ 2
1.2.2 Tujuan Khusus ............................................................... 2
1.3 Manfaat Magang ..................................................................... 3

BAB II TINJAUAN PUSTAKA .............................................................. 4


2.1 Surveilans ................................................................................ 4
2.1.1 Tujuan Surveilans .......................................................... 4
2.1.2 Langkah-langkah Surveilans.......................................... 5
2.2 Pengawasan OMKABA .......................................................... 8
2.2.1 Faktor resiko .................................................................. 9
2.22 Penerbitan Sertifikat Kesehatan OMKABA ................... 9
2.3 Pendekatan Sistem .................................................................. 13
2.3.1 Langkah-langkah Pendekatan Sistem ............................ 14
2.4 Metode USG ........................................................................... 16
2.5 Diagram Fishbone ................................................................... 17

BAB III METODE KEGIATAN MAGANG .......................................... 21


3.1 Lokasi Magang ........................................................................ 21
3.2 Waktu Magang ........................................................................ 21
3.3 Metode Pelaksanaan Magang.................................................. 21
3.4 Teknik Pengambilan Data ....................................................... 22
3.5 Output Magang ....................................................................... 22

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ................................................... 24


4.1 Gambaran Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas 1 Surabaya .... 24
4.1.1 Tugas dan Fungsi Pokok ................................................ 24

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

4.1.2 Struktur, Organisasi, Tata Kerja .................................... 26


4.2 Sistem Surveilans OMKABA yang diterapkan
di KKP Kelas I Surabaya ....................................................... 28
4.2.1 Pengumpulan data .......................................................... 28
4.2.2 Pengolahan data ............................................................. 29
4.2.3 Analisis data ................................................................... 29
4.2.4 Diseminasi informasi ..................................................... 31
4.3 Indentifikasi masalah, Prioritas Masalah, dan Alternative
pemecahan masalah terkait surveilans pengawasan
OMKABA di KKP Kelas I Surabaya ..................................... 31
4.3.1 Indentifikasi Masalah..................................................... 31
4.3.2 Prioritas Masalah ........................................................... 35
4.3.3 Analisis Penyebab Masalah ........................................... 37
4.3.4 Alternatif Pemecahan Masalah ...................................... 39

BAB V SIMPULAN DAN SARAN ......................................................... 41


5.1 Simpulan ................................................................................. 41
5.2 Saran........................................................................................ 43

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................. 44


LAMPIRAN ................................................................................................ 45
LAMPIRAN I Panduan Pertanyaan Responden I ......................... 45
LAMPIRAN II Panduan Pertanyaan Responden II ...................... 46
LAMPIRAN III Panduan Pertanyaan Responden III ................... 47
LAMPIRAN IV Catatan Kegiatan dan Absensi Mahasiswa ........ 48
LAMPIRAN V Dokumentasi Magang ......................................... 54
LAMPIRAN VI Distribusi Frekuensi Penerbitan Health
Certificate Ekspor berdasarkan Nama Perusahaan di KKP
Kelas I Surabaya Januari - Oktober 2022 ..................................... 56
LAMPIRAN VI Distribusi Frekuensi Penerbitan Health
Certificate Ekspor berdasarkan Negara Tujuan Ekspor
di KKP Kelas I Surabaya Oktober 20222022 ............................... 60

vi

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

DAFTAR GAMBAR

2.1 Statistik Deskriptif ................................................................................. 7


2.2 Statistik Inferensial................................................................................. 8
2.3 Hubungan Antar Komponen Sistem ...................................................... 14
2.4 Diagram Fishbone .................................................................................. 19
4.1 Struktur Organisasi KKP Kelas I Surabaya ........................................... 26
4.2 Daerah Asal Eksportir Pada Bulan Januari-Oktober 2022 ..................... 30
4.3 Analisis Penyebab Masalah terbatasnya tempat
penyimpanan sampel OMKABA mengunakan fishbone ...................... 45

vii

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

DAFTAR TABEL

2.1 Contoh matriks pemecahan masalah dengan metode USG.................... 17


4.1 Data Komoditas OMKABA pada bulan Januari – Oktober 2022 .......... 29
4.2 Tabel Perbandingan Harapan dan Kenyataan Komponen Input ............ 33
4.3 Tabel Perbandingan Harapan dan Kenyataan pada Proses .................... 35
4.4 Tabel Penentuan Prioritas Masalah Menggunakan Metode USG .......... 36

viii

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Magang merupakan kegiatan mahasiswa dalam dunia kerja dimana
mahasiswa tersebut dapat menerapkan ilmu yang telah dipelajari selama duduk di
bangku perkuliahan. Magang memiliki tujuan agar mahasiswa memperoleh
keterampilan, penyesuaian sikap, dan penghayatan pengetahuan di dunia kerja
dalam rangka memperkaya pengetahuan, sikap, dan keterampilan bidang ilmu
kesehatan masyarakat, serta melatih kemampuan bekerja sma dengan orang lain
dalam satu tim sehingga diperoleh manfaat bersama baik bagi peserta magang
maupun instansi tempat magang.
Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) adalah unit pelaksana teknis di
lingkungan Kementerian Kesehatan yang berada di bawah dan bertanggung
jawab kepada Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan
Lingkungan. KKP bertugas KKP mempunyai tugas melaksanakan upaya
cegah tangkal keluar atau masuknya penyakit dan/atau faktor risiko
kesehatan di wilayah kerja pelabuhan, bandar udara, dan pos lintas batas darat
Negara (Permenkes 33 Tahun 2021).
Sebagai ujung tombak Kementerian Kesehatan Rl dalam cegah tangkal
penyakit karantina dan penyakit potensial wabah, Kantor Kesehatan Pelabuhan
mempunyai fungsi salah satunya adalah melaksanakan pengawasan terhadap
penyakit dan faktor resiko kesehatan pada alat angkut, orang, barang, atau
lingkungan (Permenkes 33 tahun 2021). Barang adalah produk-produk nyata
yang dikirimkan melalui perjalanan internasional termasuk hewan dan tanaman
yang dikirim pada saat perjalanan internasional, termasuk penggunaannya di atas
kapal dan alat angkut (Permenkes Nomor 425 tahun 2007).
Dalam Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2018 Tentang Kekarantinaan
Kesehatan pasal 66, dokumen karantina kesehatan untuk barang terdiri atas surat
izin pengangkutan jenazah atau abu jenazah dan sertifikat kesehatan untuk bahan

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

berbahaya. Dalam hal diperlukannya dokumen karantina kesehatan untuk obat,


makanan, kosmetika, alat - alat kesehatan serta bahan aditif (OMKABA)
berdasarkan permintaan Negara tertentu, pejabat karantina kesehatan menerbitan
sertifikat kesehatan atau surat keterangan kesehatan obat, makanan, kosmetika,
alat - alat kesehatan serta bahan aditif.
Penerbitan sertifikat OMKABA ekspor maupun OMKABA impor
merupakan bagian dari pengawasan terhadap kelayakan distribusi obat, makanan,
kosmetika, alat - alat kesehatan serta bahan aditif (OMKABA) melalui angkutan
darat, laut, dan udara. Berdasarkan hal ini, penulis tertarik untuk membahas
mengenai surveilans pengawasan obat, makanan, kosmetika, alat - alat kesehatan
serta bahan aditif (OMKABA).

1.2 Tujuan Magang


1.2.1 Tujuan Umum
Secara umum, pelaksanaan magang ini bertujuan untuk memperoleh
pengalaman, keterampilan, penyesuaian sikap, dan penghayatan
pengetahuan di dunia kerja dalam rangka memperkaya pengetahuan, sikap
dan keterampilan bidang ilmu kesehatan masyarakat, khususnya
Epidemiologi, serta melatih kemampuan bekerja sama dengan orang lain
dalam satu tim.
1.2.2 Tujuan Khusus
Adapun tujuan khusus pelaksanaan magang ini, yaitu :
1. Mempelajari gambaran umum dan struktur organisasi KKP Kelas
I Surabaya
2. Mempelajari sistem surveillans yang diterapkan di KKP Kelas I
Surabaya mulai proses pengumpulan data, pengolahan dan
analisis data, serta data output yang dihasilkan
3. Mengidentifkasi masalah, membuat prioritas masalah, dan
mencari alternative pemecahan masalah terkait surveilans
pengawasan OMKABA di KKP Kelas I Surabaya

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

1.3 Manfaat Magang


Adapun manfaat pelaksanaan magang ini, yaitu :
1. Manfaat bagi mahasiswa (peserta magang)
a. Menambah pengalaman dalam menerapkan teori yang didapat di
perkuliahan khususnya dalam bidang Epidemiologi
b. Menambah pengalaman dan keterampilan kerja praktis untuk
mempersiapkan diri dalam memasuki dunia kerja
c. Mampu memahami kondisi di lapangan atau tempat kerja sesuai
dengan formasi structural dan fungsional yang ditetapkan
d. Melatih untuk berkerjasama dan memecahkan masalah dalam
sebuah tim
2. Manfaat bagi instansi
a. Memberikan masukan terhadap permasalahan yang ada di KKP
Kelas I Surabaya, khususnya mengenai pelaksanaan pengawasan
OMKABA
b. Memberikan alternative solusi (problem solving) terhadap
permasalahan yang ada di KKP Kelas I Surabaya, khususnya
mengenai pelaksanaan pengawasan OMKABA
3. Manfaat bagi Fakultas Kesehatan Masyarakat Unair
a. Sebagai bahan masukan dan evaluasi bagi pelaksanaan program
magang selanjutnya
b. Sebagai bahan masukan dan acuan untuk pelaksanaan program
magang selanjutnya
c. Menambah kepustakaan, bahan bacaan, dan referensi

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Surveilans
Surveilans Kesehatan adalah kegiatan pengamatan yang sistematis dan
terus menerus terhadap data dan informasi tentang kejadian penyakit atau
masalah kesehatan dan kondisi yang mempengaruhi terjadinya peningkatan dan
penularan penyakit atau masalah kesehatan untuk memperoleh dan memberikan
informasi guna mengarahkan tindakan pengendalian dan penanggulangan secara
efektif dan efisien (Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 45
Tahun 2014).
Menurut Depkes (2003, dalam Heryana 2015), Surveilans epidemiologi
adalah suatu rangkaian proses pengamatan yang terus menerus sistematik dan
berkesinambungan dalam pengumpulan data, analisis dan interpretasi data
kesehatan dalam upaya untuk menguraikan dan memantau suatu peristiwa
kesehatan agar dapat dilakukan untuk menguraikan dan memantau suatu
peristiwa kesehatan agar dapat dilakukan penanggulangan yang efektif dan
efesien terhadap masalah kesehatan masyarakat tersebut.
Heryana (2015) memaparkan Surveilans kesehatan masyarakat atau
surveilans epidemiologi merupakan kegiatan yang ditujukan bagi intervensi suatu
kejadian penyakit yang mencakup surveilans terhadap, yaitu Penyakit menular
(PM), Penyakit tidak menular (PTM), Kesehatan Lingkungan (Kesling), Perilaku
sehat, Masalah kesehatan, Kesehatan Matra (Darat, Laut, Udara), Kesehatan
Kerja, dan Kecelakaan Kerja.
2.1.1 Tujuan Surveilans
Heryana (2015) memaparkan, secara umum tujuan surveilans
adalah mendapatkan informasi epidemiologi penyakit tertentu dan
mendistribusikannya kepada pihak terkait, pusat-pusat kajian, pusat
penelitian, serta unit lainnya. Adapun tujuan khusus
diselenggarakannya surveilans kesehatan masyarakat dari berbagai
sumber dan literatur adalah sebagai berikut:

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

1. Mendeteksi wabah;
2. Mengidentifikasi masalah kesehatan dan kecenderungan
penyebaran penyakit;
3. Mengestimasi luas dan pengaruh masalah kesehatan;
4. Memberi penekanan pada penyebaran kejadian kesehatan
secara geografis dan demografis;
5. Mengevaluasi cara pengawasan;
6. Membantu dalam pengambilan keputusan;
7. Mengalokasikan sumberdaya kesehatan secara lebih baik;
8. Menggambarkan riwayat alamiah suatu penyakit;
9. Membuat hipotesis dalam rangka pengembangan penelitian
epidemiologi;
10. Memonitor perubahan agen infeksi; dan
11. Memfasitasi program perencanaan kesehatan.
2.1.2 Langkah – Langkah Surveilans
Menurut Permenkes no 45 tahun 2014 tentang
Penyelenggaran Surveilans Kesehatan, Penyelenggaraan Surveilans
Kesehatan dilakukan melalui pengumpulan data, pengolahan data,
analisis data, dan diseminasi sebagai satu kesatuan yang tidak
terpisahkan untuk menghasilkan informasi yang objektif, terukur,
dapat diperbandingkan antar waktu, antar wilayah, dan antar
kelompok masyarakat sebagai bahan pengambilan keputusan.
1. Pengumpulan data
Dalam Permenkes no 45 tahun 2014 tentang
Penyelenggaran Surveilans Kesehatan, pengumpulan data
secara aktif dilakukan dengan cara mendapatkan data secara
langsung dari Fasilitas Pelayanan Kesehatan, masyarakat atau
sumber data lainnya, melalui kegiatan Penyelidikan
Epidemiologi, surveilans aktif puskesmas atau rumah sakit,
survei khusus, dan kegiatan lainnya. Sebaliknya, pengumpulan

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

data secara pasif dilakukan dengan cara menerima data dari


Fasilitas Pelayanan Kesehatan, masyarakat atau sumber data
lainnya, dalam bentuk rekam medis, buku register pasien,
laporan data kesakitan atau kematian, laporan kegiatan, laporan
masyarakat dan bentuk lainnya.
Heryana (2015) memaparkan jenis data surveilans
meliputi: Data kesakitan, Data kematian, Data demografi, Data
geografi, Data laboratorium, Data kondisi lingkungan, Data
status gizi, Data kondisi pangan, Data vektor dan reservoir, Data
dan informasi penting lainnya. Jika dilihat dari frekuensi
pengumpulannya, data surveilans dibedakan dalam empat
kategori:
a. Data rutin bulanan, yang digunakan untuk perencanaan
dan evaluasi. Misalnya: data yang bersumber dari SP2TP,
SPRS;
b. Data rutin harian dan mingguan, yang digunakan dalam
Sistem Deteksi Dini pada Kejadian Luar Biasa (SKD
KLB). Misalnya: data yang bersumber dari Laporan
Penyakit Potensial Wabah (W2);
c. Data insidensil. Misalnya: Laporan KLB (W1); dan
d. Data survey.
2. Pengolahan data
Heryana (2015) memaparkan pengolahan data merupakan
kegiatan penyusunan data yang sudah dikumpulkan ke dalam
format-format tertentu, menggunakan teknik-teknik pengolahan
data yang sesuai. Dalam pengolahan data, terdapat langkah
yang penting yaitu Kompilasi Data, yang bertujuan untuk
menghindari duplikasi (doble) data dan untuk menilai
kelengkapan data. Proses kompilasi data dapat dilakukan secara
manual (dengan kartu pengolah data atau master table), atau

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

komputerisasi (dengan aplikasi pengolah data, misalnya


Epiinfo). Variabel yang dikompilasi meliputi orang, tempat,
dan waktu.
3. Analisis data
Analisis data dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu
analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial.
a. Analisis Statistik Deskriptif
Analisis statistik yang meliputi penghimpunan,
penyusunan, pengolahan, penyajian, dan analisis data
angka sehingga dapat memberikan gambaran yang teratur,
ringkas, dan jelas tentang suatu peristiwa atau keadaan
(Hartanto dan Yuliani, 2019).
Gambar 2.1 Statistik Deskriptif

Sumber: Statistik dan Riset Pendidikan (Hartanto dan


Yuliani, 2019)

a. Analisis Statistik Inferensial


Analisis statistic mendalam yang dapat dimanfaatkan untuk
menarik kesimpulan, membuat ramalan, dan menaksir dari
sekumpulan data yang telah dihimpun dan diolah (Hartanto
dan Yuliani, 2019)

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Gambar 2.2 Statistik Inferensial

Sumber: Statistik dan Riset Pendidikan (Hartanto dan


Yuliani, 2019)

4. Diseminasi Informasi
Tahap selanjutnya adalah menyebarluaskan informasi
berdasarkan kesimpulan yang didapat dari analisis data.
Penyebaran informasi disampaikan kepada pihak-pihak yang
berkepentingan dengan program kesehatan, seperti Pimpinan
program, Pengelola program, atau Unit-unit kerja yang
kompeten di lintas program atau sektoral. Selain berbentuk
laporan, media untuk penyebaran informasi dapat berupa
bulletin, news letter, jurnal akademis, website, dan media social
(Heryana, 2015).

2.2 Surveilans Pengawasan OMKABA


Pengawasan OMKABA adalah suatu tindakan pengawasan keluar
masuknya obat, makanan/minuman, kosmetik, alat kesehatan dan bahan adiktif
lainnya dari atau ke luar negeri melalui angkutan darat, laut ataupun udara
(Azzahro, 2018). Kegitaan ini bertujuan untuk mencegah, melindungi, dan
mengendalikan penyebaran penyakit secara internasional terbatas pada faktor
resiko yang terdapat pada bagasi, kargo, petikemas, barang dan paket pos, yang
dikhawatirkan dapat menganggu kesehatan masyarakat termasuk kejadian

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

kontaminasi makanan dan foodborne disease, dengan sesedikit mungkin


menimbulkan hambatan pada lalu lintas dan perdagangan internasional.
2.2.1 Faktor Resiko OMKABA
Sarumpaet (2013) memaparkan beberapa faktor resiko OMKABA adalah :
1. Obat
Obat yang kadaluarsa, tidak terdaftar, palsu, berlabel menyesatkan, obat
tradisional yang diduga mengandung bahan kimia, yang dapat
menyebabkan keracunan obat, overdosis, kematian, dan lain
sebagainya.
2. Makanan/ minuman
Makanan atau minuman yang terkontaminasi kimia, bakteri, fungi,
penyimpanan yang salah, kadaluarsa, dapat menyebabkan keracunan
dan penyakit food borne disease.
3. Kosmetik
Kosmetik yang mengandung bahan berbahaya, tidak terdaftar,
kadaluarsa, dan palsu dapat menyebabkan penyakit kulit bersifat
karsinogenik.
4. Alat Kesehatan
Alat kesehatan yang tidak terdaftar atau palsu
5. Bahan Adiktif

2.2.2 Penerbitan Sertifikat Kesehatan OMKABA


A. Penerbitan Sertifikat Kesehatan OMKABA Ekspor (Health Certificate)
1. Eksportir mengajukan permohonan health certificate yang ditujukan
kepada kepala KKP Kelas Surabaya disertai kelengkapan dokumen
a. Certificate of Analysis (COA) yang diku kan oleh laboratorium
terakreditasi Komite Akreditasi Nasional (KAN) yang sesuai
dengan atas nama produk yang diekspor nama perusahaan
eksportir parameter sesuai dengan peraturan perundangan yang
berlaku.

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

b. Invoice
c. Packing list
d. Pemberitahuan Ekspor Barang (PEB)
e. Ocean Bill Loading (BL)
f. Contoh produk sesuai dengan nama produk yang diekspor,
Varian rasa, dan Gramasi
g. Surat pernyataan bermaterai 6000 yang menyatakan bahwa
contoh produk sama dengan barang yang diekspor.
h. Nomor registrasi dari Badan POM jika produk tersebut telah
dipasarkan di dalam negeri dan telah diolah
i. Phytosanitary certificate jika barang berasal dari turunan atau
derivate tumbuh tumbuhan
j. Sertifikat karantina hewan jika barang berasal dari turunan atau
derivate hewan
k. Sertifikat halal dari MUI jika produknya mencantumkan kode
halal
l. Sertifikat radiasi dari BATAN jika produk mencantumkan bebas
zat radioaktif
2. Khusus untuk pengiriman barang ke luar negeri yang tidak
diperdagangkan dan hanya digunakan untuk keperluan sendiri harus
memenuhi persyaratan sebagai berikut:
a. Surat permohonan yang ditujukan kepada kepala KKP Kelas
Surabaya
b. Daftar jenis dan jumlah barang OMKABA yang dibawa
c. Surat pernyataan bermaterai 6000, yang menyatakan bahwa
barang yang dikirim, Tidak diperdagangkan digunakan untuk
keperluan sendiri, Bukan barang terlarang
d. Komoditi obat harus disertai surat keterangan dari dokter yang
menerangkan bahwa pembawa atau keluarga pembawa
menderita penyakit tertentu sesuai obat yang dibawa.

10

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

3. Petugas Piket OMKABA KKP Kelas Surabaya memeriksa


kelengkapan dokumen dan produk (130 menit/pengajuan).
4. Jika memenuhi syarat :
a. Eksportir/ pemohon diminta untuk membuat billing pembayaran
melalui aplikasi SIMPONI dan membayar Pendapatan Negara
Bukan Pajak (PNBP) melalui edc BNI/Mandiri/BRI atau ATM
BCA atau tunai di kantor pos terdekat sebesar Rp 100.000,-
(Seratus Ribu Rupiah).
b. Petugas piket OMKABA membuat draft Health Certificate untuk
dikoreksi penulisannya oleh eksportir/agen (15 menit/ Health
Certificate).
c. Setelah disetujui oleh eksportir/ pemohon, petugas piket
OMKABA mencetak dan melegalisasi surat keterangan impor
(+10 menit/ Health Certificate).
5. Jika tidak memenuhi syarat, maka eksportir/ pemohon diminta utuk
melengkapi syarat dan pengajuan ulang setelah melengkapi
persyaratan yang ditentukan.

B. Penerbitan Sertifikat Kesehatan OMKABA Impor (Surat Keterangan


impor)
1. Importir mengajukan permohonan Surat Keterangan Impor yang
ditujukan kepada kepala KKP Kelas Surabaya disertai kelengkapan
dokumen :
a. Health Certificate atau Certi (A) dari negara asal atau COA dari
Indonesia yang sesuai dengan atas nama produk yang diekspor,
nama perusahaan eksportir, parameter sesuai dengan peraturan
perundangan yang berlaku.
b. Invoice
c. Packing list
d. Pemberitahuan Impor Barang (PIB)

11

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

e. Ocean Bill Loading


a. Contoh produk sesuai dengan nama produk yang diekspor, Varian
rasa, dan Gramasi
f. Surat pernyataan bermaterai 6000 yang menyatakan bahwa contoh
produk sama dengan barang yang diimpor.
g. Nomor registrasi dari Badan POM jika produk tersebut dipasarkan
di dalam negeri dan telah diolah.
a. Surat ijin dari Direktorat Jenderal Kefarmasian dan Alat
Kesehatan Kementerian Kesehatan Ri untuk produk sediaan
farmasi, bahan kimia, alat kesehatan alat, Perbekalan Kesehatan
Rumah Tangga (PKRT).
b. Phytosanitary certificate jika barang berasal dari turunan atau
derivate tumbuh tumbuhan.
c. Sertifikat karantina hewan jika barang berasal dari turunan atau
derivate hewan. Sertifikat halal dari MUI jika produknya
mencantumkan kode halal.
d. Sertifikat radiasi dari BATAN jika produk mencantumkan bebas
zat radioaktif.
2. Khusus untuk pengiriman barang dari luar negeri yang tidak
diperdagangkan dan hanya digunakan untuk keperluan sendiri harus
memenuhi persyaratan sebagai berikut:
a. Surat permohonan yang ditujukan kepada kepala KKP Kelas
Surabaya
b. Daftar jenis dan jumlah barang OMKABA yang dibawa
c. Surat pernyataan bermaterai 6000, yang menyatakan bahwa
barang yang dikirim, tidak diperdagangkan, digunakan untuk
keperluan sendiri dan bukan barang terlarang
d. Komoditi obat harus disertai surat keterangan dari dokter yang
menerangkan bahwa pembawa atau keluarga pembawa menderita
penyakit tertentu sesuai obat yang dibawa.

12

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

3. Petugas Piket OMKABA KKP Kelas Surabaya memeriksa


kelengkapan dokumen dan produk (+30 menit/pengajuan).
4. Jika memenuhi syarat:
a. importir/ pemohon diminta untuk membuat billing pembayaran
melalui aplikasi SIMPONI dan membayar Pendapatan Negara
Bukan Pajak (PNBP) melalui edc BN/Mandiri/BRI atau ATM
BCA atau tunai di kantor pos terdekat sebesar Rp 100.000,-
(Seratus Ribu Rupiah),
b. Petugas piket OMKABA membuat draft surat keterangan impor
untuk dikoreksi penulisannya oleh importir/agen (15 menit/ surat
keterangan).
c. Setelah disetujui oleh impartir/ pemohon, petugas piket
OMKABA mencetak dan melegalisasi surat keterangan impor
(210 menit/ surat keterangan).
5. Jika tidak memenuhi syarat, maka importir/ pemohon diminta utuk
melengkapi syarat dan pengajuan ulang setelah melengkapi
persyaratan yang ditentukan

2.3 Pendekatan SISTEM


Pendekatan sistem adalah pendekatan yang memandang organisasi sebagai
satu kesatuan yang tidak terpisahkan dan saling berinteraksi (Ningrum et al.,
2021). Sebuah sistem memiliki komponen-komponen di dalamnya yang terdiri
dari input, proses, dan output. Input adalah sumber daya yang dibutuhkan, proses
adalah cara untuk membuat sumber daya menjadi hasil, sedangkan output adalah
hasil yang didapat dari proses pengolahan sumber daya. Pendapat lain
menyebutkan bahwa komponen sistem terdiri dari input, proses, output, effect,
dan outcome.

13

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Gambar 2.3 Hubungan Antar Komponen Sistem

Sumber: Evaluasi Program Promosi Kesehatan Reproduksi


Remaja Melalui Radio (Studi Pada Fourteen FM di SMAN
14 Semarang) (Setyaningsih, 2017)

a. Input merupakan masukan suatu sistem yang terdiri dari man, money,
material, method, dan market.
b. Proses adalah semua kegiatan yang dilakukan untuk mengubah input
menjadi output.
c. Output adalah hasil langsung (keluaran) dari suatu sistem.
d. Effect adalah hasil tidak langsung pertama dari suatu sistem yang dapat
dikaji dari perubahan pengetahuan, sikap, dan tindakan sasaran.
e. Outcome adalah hasil tidak langsung dari suatu sistem (Setyaningsih,
2017).

2.3.1 Langkah – Langkah Pendekatan Sistem


Penggunaan pendekatan sistem memberikan suatu kerangka untuk
menggambarkan faktor lingkungan internal yang digabungkan secara
keseluruhan melalui langkah-langkah yang telah ditetapkan. Langkah-
langkah dalam pendekatan sistem, diantaranya:
1. Mendefinisikan Masalah
Mendefinisikan masalah dilakukan untuk mengidentifikasi masalah
dan memberikan gambaran permasalahan yang harus diselesaikan.
2. Mengumpulkan Data
Pengumpulan data dilakukan untuk mengetahui berbagai informasi
dari permasalahan yang akan diselesaikan. Pengumpulan data ini

14

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

dapat dilakukan melalui dua metode, yaitu pengumpulan data secara


primer dan pengumpulan data secara sekunder. Pengumpulan data
primer dilakukan dengan mengumpulkan data secara langsung dari
objek yang akan diteliti baik dari perorangan maupun dari suatu
organisasi. Adapun pengumpulan data sekunder adalah pengumpulan
data yang diperoleh atau dikumpulkan dan disatukan oleh studi
sebelumnya atau yang diterbitkan oleh berbagai instansi lainnya.
Biasanya sumber tidak langsung berupa data dokumentasi dan arsip
arsip resmi.
3. Identifikasi Alternatif Solusi
Identifikasi alternatif solusi bertujuan untuk mencari solusi yang
tepat dari permasalahan yang dihadapi. Identifikasi alternatif solusi
bertujuan supaya dalam pemecahan masalah tidak terjadi suatu
kesalahan.
4. Pemilihan Alternatif Terpilih
Pemilihan alternatif terpilih dilakukan untuk memilih alternatif mana
yang paling cocok atau tepat untuk digunakan dalam memecahkan
masalah yang dihadapi. Pemilihan alternatif terpilih ini dilakukan
dengan menganalisis dari berbagai segi seperti waktu, biaya, tempat,
efektifitas, dan lain sebagainya.
5. Implementasi Solusi dan Tindak Lanjut
Implementasi solusi dan tindak lanjut merupakan implementasi dari
alternatif solusi yang telah dipilih pada tahap keempat yang
didapatkan dari analisis kebutuhan serta dari pertimbangan berbagai
segi seperti biaya, tempat, efektifitas, dan lain sebagainya.
6. Evaluasi
Evaluasi digunakan untuk menilai keberhasilan suatu kegiatan.
Kegiatan evaluasi ini sangat penting karena dapat digunakan untuk
meminimalisir kesalahan atau kekurangan yang dapat terjadi di
kegiatan selanjutnya.

15

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Sehingga dapat dikatakan bahwa pendekatan sistem adalah cara


pandang atau pikir yang menggunakan konsep-konsep sistem yang
bersifat ilmiah dalam memecahkan suatu masalah yang kompleks, dan
menekankan pada analisis serta kerangka secara menyeluruh melalui
langkah-langkah yang sudah ditetapkan.

2.4 Metode USG


Menurut Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 44 tahun
2016 Tentang Pedoman Manajeme Puskesmas, Urgency, Seriousness, Growth
(USG) adalah salah satu alat untuk menyusun urutan prioritas isu yang harus
diselesaikan. Caranya dengan menentukan tingkat urgensi, keseriusan, dan
perkembangan isu dengan menentukan skala nilai 1 – 5 atau 1 – 10. Isu yang
memiliki total skor tertinggi merupakan isu prioritas. Berikut penjelasan tentang
USG:
1. Urgency
Seberapa mendesak isu tersebut harus dibahas dikaitkan dengan
waktu yang tersedia dan seberapa keras tekanan waktu tersebut untuk
memecahkan masalah yang menyebabkan isu tadi. Urgency dilihat dari
tersedianya waktu, mendesak atau tidak masalah tersebut diselesaikan.
2. Seriousness
Seberapa penting isu tersebut perlu dibahas dikaitkan dengan
akibat yang timbul dengan penundaan pemecahan masalah yang
menimbulkan isu atau akibat yang menimbulkan masalah lain jika
masalah penyebab isu tidak dipecahkan. Perlu dimengerti bahwa
dalam keadaan yang sama, suatu masalah yang dapat menimbulkan
masalah lain adalah lebih serius bila dibandingkan dengan suatu
masalah lain yang berdiri sendiri. Seriousness dilihat dari dampak
masalah tersebut terhadap produktivitas kerja, pengaruh terhadap
keberhasilan, dan membahayakan sistem atau tidak.
3. Growth

16

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Seberapa kemungkinannya isu menjadi berkembang dan


dikaitkan kemungkinan masalah penyebab isu akan semakin
memburuk jika dibiarkan.
Data atau informasi yang dibutuhkan untuk melakukan metode USG, yaitu:
1. Hasil analisa situasi
2. Informasi tentang sumber daya yang dimiliki
3. Dokumen tentang perundang-undangan, peraturan, serta kebijakan
pemerintah yang berlaku.
Tabel 2.1 Contoh matriks pemecahan masalah dengan metode USG

No. Masalah U S G Total

1. Masalah A 5 3 3 11

2. Masalah B 4 4 4 12

3. Masalah C 3 5 5 13

Keterangan:
Berdasarkan skala likert 1-5 (5=sangat besar, 4=besar, 3=sedang,
2=kecil, 1=sangat kecil). Atas dasar contoh tersebut maka isu yang
merupakan prioritas adalah masalah C.

2.5 Diagram Fish Bone


Diagram Fishbone sering juga disebut dengan istilah Diagram Ishikawa.
Penyebutan diagram ini sebagai Diagram Ishikawa karena yang mengembangkan
model diagram ini adalah Dr. Kaoru Ishikawa pada sekitar Tahun 1960-an.
Penyebutan diagram ini sebagai Diagram Fishbone karena diagram ini bentuknya
menyerupai kerangka tulang ikan yang bagian-bagiannya meliputi kepala, sirip,
dan duri.
Diagram Fishbone merupakan suatu alat visual untuk mengidentifikasi,
mengeksplorasi, dan secara grafik menggambarkan secara detail semua penyebab

17

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

yang berhubungan dengan suatu permasalahan. Konsep dasar dari Diagram


Fishbone adalah permasalahan mendasar diletakkan pada bagian kanan dari
diagram atau pada bagian kepala dari kerangka tulang ikannya. Penyebab
permasalahan digambarkan pada sirip dan durinya. Kategori penyebab
permasalahan yang sering digunakan sebagai start awal meliputi materials
(bahan baku), machines and equipment (mesin dan peralatan), manpower
(sumber daya manusia), methods (metode), mother nature/environment
(lingkungan), dan measurement (pengukuran). Keenam penyebab munculnya
masalah ini sering disingkat dengan 6M. Penyebab lain dari masalah selain 6M
tersebut dapat dipilih jika diperlukan (Pande, 2003).
Adapun langkah-langkah pembuatan diagram fishbone adalah sebagai
berikut:
a. Mengidentifikasi masalah utama.
b. Menempatkan masalah utama tersebut disebelah kanan diagram.
c. Mengidentifikasi penyebab minor dan meletakkannya pada diagram
utama.
d. Mengidentifikasi penyebab minor dan meletakkannya pada penyebab
mayor.
e. Setelah diagram selesai, kemudian melakukan evaluasi untuk
menentukan penyebab sesungguhnya.

18

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Gambar 2.4 Diagram Fishbone

Menurut Pande, dkk (2003), terdapat enam faktor yang dapat menjadi
penyebab dalam diagram tulang ikan ini. Penjelasan dari keenam faktor tersebut
adalah sebagai berikut:

a. Material
Material adalah input mentah yang akan digunakan dalam proses atau
diubah menjadi barang jadi melalui proses-proses.
b. Method
Metode adalah prosedur, proses, dan instruksi kerja pada sebuah
perusahaan.
c. Machine and Equipment
Mesin yang dimaksud adalah peralatan termasuk komputer dan alat-
alat yang digunakan dalam memproses material.
d. Measurement
Measure adalah teknik yang dilakukan dalam penilaian mutu atau
kuantitas kerja dalam perusahaan, termasuk proses inspeksi.
e. Mother Nature/Environment
Mother nature yang dimaksud adalah lingkungan yang menjadi tempat
dimana proses-proses berlangsung atau dilakukan. Mother nature

19

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

dapat termasuk lingkungan natural dan juga fasilitas dalam lingkungan


kerja.
f. Man Power
Man adalah orang-orang yang berpengaruh terhadap proses-proses
yang dilakukan oleh perusahaan.

20

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

BAB III
METODE KEGIATAN MAGANG
3.1 Lokasi Magang
Kegiatan magang dilaksanakan di :
Nama Instansi/Perusahaan : Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas 1
Alamat Perusahaan : Jl. Raya Bandara Juanda, Dukuh, Sedati
Agung,Kecamatan Sedati, Kabupaten Sidoarjo,
Jawa Timur
KodePos : 61253
Email : [email protected]
Phone : (031) 99684014
Website : kkpsurabaya.id

3.2 Waktu Magang


Pelaksanaan kegiatan magang dilaksanakan pada periode 12 September – 2
Desember 2022. Waktu magang disesuaikan dengan jam kerja dan kebijakan
yang ada di KKP Kelas I Juanda Surabaya.

3.3 Metode Pelaksanaan Magang


Kegiatan magang dilaksanakan secara luring di Kantor Kesehatan
Pelabuhan Kelas 1 Surabaya. Adapun bentuk kegiatan magang yang akan
dilaksanakan adalah sebagai berikut :
1. Pemberian orientasi dan pengenalan instansi
Kegiatan yang dilakukan yaitu pengenalan terkait institusi yang terdiri dari
struktur organisasi, unit kerja, alur kerja, dan budaya kerja di Kantor
Kesehatan Pelabuhan Kelas 1 Surabaya.
2. Ceramah dan Tanya jawab (komunikasi dua arah)
Kegiatan yang dilakukan berupa pengarahan serta penjelasan dari
pembimbing bagian lapangan serta staff KKP Kelas I Surabaya lainnya di
setiap kegiatan magang yang dilakukan.

21

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

3. Observasi Partisipatif
Kegiatan pengamatan terhadap suatu permasalahan dalam bentuk partisipsi
aktif sesuai dengan tugas yang diberikan oleh pembimbing lapangan KKP
Kelas I Surabaya
4. Studi Literatur
Studi literatur dilakukan untuk menambah pengetahuan yang berkaitan
dengan permasalahan yang diangkat sekaligus untuk mencocokan teori yang
ada dengan kenyataan yang terjadi di lapangan ( KKP Kelas I Surabaya).
5. Penulisan Laporan Magang
Penulisan laporan magang berguna untuk memonitoring dan evaluasi
kegiatan selama pelaksanaan magang di KKP Kelas I Surabaya.

3.4 Teknik Pengumpulan Data


Pengumpulan data dilakukan secara primer dan sekunder.
3.4.1 Data Primer
Pengumpulan data primer dilakukan dengan melakukan wawancara
mendalam atau indepth interview terhadap Petugas Jaga OMKABA,
Penangung Jawab Laporan SE OMKABA, dan Subkoordinator Sub-
Sub-Substansi SE KKP Kelas I Surabaya. Selain itu, data primer juga
dikumpulkan melalui kuesioner dengan responden 5 anggota PKSE
dan 1 Mahasiswa magang.
3.4.2 Data Sekunder
Pengumpulan data sekunder diperoleh dari Rekap Data OMKABA
bulan Januari - Oktober tahun 2022

3.5 Output Kegiatan


Berdasarkan tujuan yang telah diuraikan, terdapat output dari kegiatan
magang, yaitu :
1. Gambaran umum dan struktur organisasi di KKP Kelas I Suarabaya

22

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

2. Analisis Sistem surveilans pengawasan OMKABA yang dilaksanakan di


KKP Kelas I Surabaya
3. Terlaksananya proses identifikasi masalah. Tersusunya prioritas masalah
dan alternative pemecahan masalah yang terjadi di KKP Kelas I
Suarabaya

23

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Surabaya


Menurut Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 33
Tahun 2021 Tentang Organisasi Dan Tata Kerja Kantor Kesehatan Pelabuhan,
Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) adalah unit pelaksana teknis yang
melaksanakan upaya mencegah dan menangkal keluar atau masuknya penyakit
dan/atau faktor risiko kesehatan masyarakat di wilayah kerja pelabuhan, bandar
udara, dan pos lintas batas darat negara.
4.1.1 Tugas dan Fungsi Pokok
1. Tugas
Melaksanakan upaya cegah tangkal keluar atau masuknya
penyakit dan/atau faktor risiko kesehatan di wilayah kerja
pelabuhan, bandar udara, dan ps lintas batas darat negara.

2. Fungsi
a. Penyusunan rencana, kegiatan, dan anggaran
b. Pelaksanaan pengawasan terhadap penyakit dan faktor risiko
kesehatan pada alat angkut, orang, barang, dan/atau
lingkungan
c. Pelaksanaan pencegahan terhadap penyakit dan faktor risiko
kesehatan pada alat angkut, orang, barang, dan/atau
lingkungan
d. Pelaksanaan respon terhadap penyakit dan faktor risiko
kesehatan pada alat angkut, orang, barang, dan/atau
lingkungan
e. Pelaksanaan pelayanan kesehatan pada kegawatdaruratan dan
situasi khusus

24

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

f. Pelaksanaan penindakan pelanggaran di bidang kekarantinaan


kesehatan
g. Pengelolaan data dan informasi di bidang kekarantinaan
kesehatan
h. Pelaksanaan jejaring, koordinasi, dan kerja sama di bidang
kekarantinaan kesehatan
i. Pelaksanaan bimbingan teknis di bidang kekarantinaan
kesehatan
j. Pelaksanaan pemantauan, evaluasi, dan pelaporan di bidang
kekarantinaan kesehatan pelaksanaan urusan administrasi
KKP

25

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

4.1.2 Struktur Organisasi Tata Kerja

Kepala Kantor
Slamet Mulsiswanto, S.KM., M.Kes.

Sub Bagian Administrasi Umum


Moch. Agus Wahyudi, S.KM., M.KL.

Kelompok Jabatan Wilayah Kerja: Instalasi:


Fungsional: 1. Tanjung Perak 1. Klinik Rawat Jalan,
1. Dokter 2. Gresik Kesehatan Kerja,
2. Perawat 3. Tuban dan Isolasi
3. Pembimbing Kesehatan 4. Kalianget 2. OMKABA
Kerja 3. Lab Air dan
4. Epidemiolog Limbah
5. Entomolog 4. Lab makanan dan
6. Sanitarian minuman
7. Perencanaan/Penyusu 5. Lab Rodent
nan Program Anggaran 6. Klinik VCT
dan Pelaporan 7. Lab Diagnostik
8. Analis Keuangan 8. Diklat
9. Pengelola Pengadaan 9. Logistik
Barang 10. Data dan
10. Bendahara Informasi
11. Pengelola Pengadaan 11. Pemeliharaan
Barang Milik Negara 12. Perpustakaan dan
12. Analis Arsip
Kepegawaian/Analis 13. Jejaring dan
Sumber Daya Manusia Kemitraan
Aparatur
13. Arsiparis
Gambar 4.1 Struktur Organisasi KKP Kelas I Surabaya

26

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Struktur Organisasi KKP Kelas I Surabaya terdiri dari:


1. KKP dipimpin oleh kepala
2. Subbagian administrasi umum
Subbagian administrasi umum bertugas melakukan koordinasi
penyusunan rencana, program, dan anggaran, pengelolaan
keuangan dan barang milik negara, urusan kepegawaian,
organisasi dan tata laksana, dan hubungan masyarakat,
pengelolaan datan dan informasi, pemantauan, evaluasi, dan
pelaporan, kearsipan, persuratan, dan kerumahtanggaan KKP
Kelas I.
3. Instalasi
a. Instalasi merupakan unit pelayanan nonstruktural yang
berada di bawah dan bertanggungjawab kepada Kepala
KKP
b. Instalasi dipimpin oleh kepala dalam jabatan nonstruktural.
c. Kepala dalam melaksanakan tugasnya dibantu oleh
kelompok jabatan fungsional yang sesuai dengan tugas dan
fungsi instalasi.
4. Wilayah Kerja
a. Wilayah Kerja merupakan unit kerja fungsional yang
berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Kepala
KKP.
b. Wilayah Kerja dipimpin oleh kepala dalam jabatan
nonstruktural.
c. Kepala dalam melaksanakan tugasnya dibantu oleh
kelompok jabatan fungsional.
5. Kelompok Jabatan Fungsional

27

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

a. Kelompok Jabatan Fungsional ditetapkan sesuai dengan


kebutuhan pelaksanaannya.
b. Kelompok Jabatan Fungsional mempunyai tugas
memberikan pelayanan fungsional dalam pelaksanaan
tugas dan fungsi KKP sesuai dengan bidang keahlian dan
keterampilan.
c. Dalam pelaksanaan tugas, ditetapkan koordinator dan/atau
sub-koordinator pelaksana fungsi pelayanan fungsional
sesuai dengan ruang lingkup bidang tugas dan fungsi KKP.
d. Koordinator dan/atau sub-koordinator pelaksanan fungsi
pelayanan fungsional mempunyai tugas mengoordinasikan
dan mengelola kegiatan pelayanan fungsional sesuai
dengan bidang tugas masing-masing.
e. Penugasan pejabat fungsional ditetapkan oleh pimpinan
unit organisasi sesuai bidang keahlian dan keterampilan.

4.2 Sistem Surveillans OMKABA yang diterapkan di KKP Kelas I Surabaya


Kegiatan pengawasan lalu lintas OMKABA dilakukan di Kantor Kesehatan
Pelabuhan Kelas I Surabaya di bagian ruang OMKABA. Kegiatan tersebut
adalah penjaringan obat, makanan, kosmetik, alat kesehatan dan bahan adiktif
lainnya yang dikirim melalui angkutan darat, laut, dan udara. Kegiatan
Surveilanas epidemiologi komoditi OMKABA meliputi pengumpulan data,
pengolahan data, analisis data, dan diseminasi informasi.
4.2.1 Pengumpulan Data
Pengumpulan data dilakukan secara aktif dengan cara
mendapatkan data secara langsung dari pemohon health certificate.
Jenis data yang dikumpulkan berdasarkan data pelayanan penerbitan
health certificate, seperti Identitas eksportir, jenis komoditi
OMKABA, dan Dokumen penyerta. Berdasarkan frekuensi
pengumpulannya, data yang diambil berbentuk data rutin harian.

28

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Dimana, waktu pengumpulan dilakukan setiap hari pelayanan (Senin-


Jumat).
4.2.2 Pengolahan Data
Data diolah masih secara manual tanpa mengunakan bantuan
aplikasi.
4.2.3 Analisis Data
Data dianalisis secara deskriptif dengan dikelompokkan berdasarkan
kriteria tertentu. Interpretasi data dilakukan dengan membandingkan
data dari bulan ke bulan.

Tabel 4.1 Data Komoditas OMKABA pada bulan Januari –


September 2022

No Bulan Obat Makanan Kosmetik Alkes Bahan Jumlah


Adiktif per
Bulan
1 Januari 0 291 5 1 0 297
2 Februari 0 321 2 0 0 323
3 Maret 0 397 4 0 0 401
4 April 0 355 1 1 0 357
5 Mei 0 261 1 4 0 266
6 Juni 0 420 4 6 0 430
7 Juli 0 423 0 0 0 423
8 Agustus 0 425 1 3 0 429
9 September 0 444 3 8 0 455
10 Oktober 0 419 5 4 0 428
Total Komoditi 0 3756 26 27 0 3809
Komoditi terbanyak dari bulan ke bulan adalah makanan sebanyak
3756 (98,6%) dan komoditi terbanyak kedua adalah Alkes 27 (0.7%).
Alat Kesehatan yang dimasud adalah pelaratan rumah tangga antara
lain gelas. Komoditi terbanyak ketiga adalah Kosmetik 26 (0.6%).
Komoditi obat dan bahan adiktif belum ada permohonan health
certificate (HC).

29

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Gambar 4.2 Daerah Asal Eksportir Pada Bulan Januari - Oktober 2022

Berdasarkan asal daerah eksportir, sebagian besar berasal dari


daerah di Jawa Timur (91,88%), sebagian besar eksportir berasal dari
daerah Mojokerto, yaitu sebanyak 2010 permintaan penerbitan HC
Ekspor (52,78%). Hal ini dikarenakan ekspor terbanyak adalah
santan dimana pabriknya berada di Mojokerto. Namun, beberapa
daerah di luar Jawa Timur yang melakukan pengajuan penerbitan
health sertificate (HC) ekspor di KKP Kelas I Surabaya, yaitu dari
daerah Jakarta, Lampung, Pontianak, Jambi, Palu, Padang, Medan,
Sumatra Utara. Hal ini perlu diwaspadai karena penerbitan HC
Ekspor oleh KKP Kelas I Surabaya hanya untuk ekspor dengan
tempat loading di pelabuhan/bandara di area kerja KKP Kelas I
Surabaya, yaitu Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya dan Bandara
Internasional Juanda. Petugas harus memastikan bahwa tempat
loading sesuai dengan ketentuan yang dipersyaratkan.

30

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Berdasarkan nama eksportir, berikut adalah daftar tabel


perusahaan yang melakukan ekspor melalui Pelabuhan Tanjung
Perak Surabaya dan Bandara Internasional Juanda Surabaya.
Terdapat 71 Perusahaan yang mengajukan permohonan HC Ekspor
selama periode Januari-Oktober 2022.

Berdasarkan negara tujuan ekspor, pada Oktober 2022


terdapat 60 negara tujuan ekspor. Negara yang paling sering menjadi
tujuan ekspor adalah Negara Germany.

4.2.4 Diseminasi Informasi


Penyebaran informasi disampaikan ke pusat memalui website
SINKARKES. Selain itu, Laporan SE OMKABA bulanan diteruskan
kepada Subkoordinator Sub-Substansi Surveilans Epidemiologi KKP
Kelas I Surabaya.

4.3 Identifkasi masalah, Prioritas masalah, dan Alternative pemecahan masalah


terkait surveilans pengawasan OMKABA di KKP Kelas I Surabaya
4.3.1 Identifkasi masalah
Dari hasil wawancara mendalam atau indept interview dengan staf PKSE
mengenai kegiatan surveilans pengawasan OMKABA di Kantor Kesehatan
Pelabuhan Kelas I Surabaya, diperoleh hasil sebagai berikut :
A. Input
a. Man (Sumber Daya Manusia)
Petugas OMKABA yang berjumlah satu orang dirasa kurang.
Tidak terdapat standar petugas jaga OMKABA, namun dari hasil
indept interview dengan petugas OMKABA, disampaikan bahwa
minimal petugas OMKABA yang dibutuhkan adalah dua orang.
b. Money (Pembiayaan)
Pembiayaan bersumber dari pusat sesuai anggaran yang
diajukan KKP. Pembiayaan digunakan salah satunya untuk

31

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

menfasilitasi kunjungan lapangan ke perusahaan yang dianggap


bermasalah pada hasil uji laboratorium komoditinya yang akan di
ekspor, ke perusahaan yang mengajukan health sertificate cukup
banyak, dan ke perusahaan dari hasil sampling beberapa
perusahaan berdasarkan jenis komoditi. Anggaran untuk keperluan
kunjungan yang selama ini diajukan KKP tidak ada masalah.
Namun, kunjungan lapangan terakhir dilakukan tahun 2018.
Maka, anggaran pembiayaan untuk kunjungan lapangan ke
perusahaan tahun 2019-2022 tidak diajukan.
c. Material
Health Certificate terdiri dari tiga rangkap. Dimana, masing-
masing lembar berbeda warna. Ada warna biru, merah muda, dan
putih. Health Certificate diterbitkan dalam bentuk fisik yang akan
diberikan ke pada agen eksportir sebanyak dua lembar (berwarna
merah muda dan putih) dan satu untuk disimpan oleh KKP (warna
biru).
Penerbitan Health Certificate membutuhkan bahan berupa
kertas, tinta printer, klip kertas, buku, dan pulpen. Selama ini
belum ada masalah mengenai bahan untuk penerbitan Health
Certificate.
d. Machine (Alat)
Pada ruang pelayanan OMKABA, telah tersedia dua
komputer, dua printer, dua meja kerja, satu rak multifungsi, dan
satu lemari kaca. Namun, salah satu komputer, yang berlabel
PKSE 2, bekerja kurang maksimal. Menurut hasil indept dengan
staff pelayanan OMKABA, komputer tersebut memang sering
mengalami error , lemot, dan sulit tersambung ke jaringan
internet. Disisi lain, untuk komputer lainnya, berlabel PKSE 1,
masih nyaman digunakan dan berkondisi baik.

32

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Untuk printer, beberapa kali kertas yang digunakan


menggulung pada printer. Dari total 93 HC yang rusak sepanjang
Januari – Oktober 2022, terdapat 36 HC yang rusak disebabkan
oleh printer yang menggulung.
Di ruangan OMKABA, selain sebagai tempat pelayanan
penerbitan health certificate OMKABA, juga digunakan untuk
menyimpan sampel produk dari agen eksportir. Terdapat satu rak
multifungsi dan satu lemari kaca yang digunakan untuk meletakan
sampel produk. Namun, menurut hasil indept interview dengan
staff pelayanan OMKABA, tempat ini dirasa masih kurang untuk
menampung sampel produk dari agen eksportir.
e. Method (Metode)
Pelaksaan pelayanan penerbitan OMKABA berjalan sesuai
standar pelayanan penerbitan sertifikat OMKABA Nomor
dokumen PM.04.01/VIII.13/2876/2009.

Tabel 4.4 Perbandingan Harapan dan Kenyataan Komponen Input


No Komponen Harapan Kenyataan
Input
1 Man Tidak ada aturan standar Terdapat hanya
mengenai jumlah minimal satu petugas jaga
petugas jaga namun petugas OMKABA
OMKABA membutuhkan
minimal dua petugas jaga

2 Machine Printer bekerja dengan baik Terdapat 36 Health


sehingga Health Certificate Certificate rusak
tidak rusak akibat printer
menggulung
Tidak ada aturan mengenai Terdapat satu
penyimpanan sampel, namun lemari untuk semua
dibutuhkan tempat sampel produk
penyimpanan sampel yang
cukup luas

33

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

B. Proses
Pelaksaan pelayanan penerbitan OMKABA sudah berjalan
sesuai standar pelayanan yang ada. Eksportir/ pemohon diminta untuk
membuat billing pembayaran melalui aplikasi SIMPONI dan
membayar Pendapatan Negara Bukan Pajak (PNBP) melalui bank
BNI/Mandiri/BRI atau ATM BCA atau tunai di kantor pos terdekat
sebesar Rp 100.000,- (Seratus Ribu Rupiah). Kemudian, Petugas piket
OMKABA membuat draft Health Certificate untuk dikoreksi
penulisannya oleh eksportir/agen (15 menit/ Health Certificate).
Setelah disetujui oleh eksportir/ pemohon, petugas piket OMKABA
mencetak dan melegalisasi surat keterangan impor (+10 menit/ Health
Certificate).
Berdasarkan SOP Pengawasan OMKABA yang dikeluarkan
Direktorat Jendral Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan
tahun 2009, kunjungan lapangan ke perusahaan eksportir minimal 2
kali dalam setahun. Namun, kunjungan lapangan ke perusahaan
eksportir tidak terlaksana karena kondisi prevalensi covid-19 yang
masih tinggi sehingga perusahaan eksportir belum menerima
kunjungan dari luar.
Pengolahan data komoditi OMKABA masih diolah secara
manual tanpa bantuan aplikasi. Dahulu, pengolahan data sempat
mengunakan epi info, namun sudah tidak digunakan lagi.

34

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tabel 4.5 Perbandingan Harapan dan Kenyataan pada Proses


No Harapan Kenyataan
1 Kunjungan lapangan ke perusahaan Kunjungan lapangan
eksportir minimal 2 kali dalam ke perusahaan
setahun (SOP Pengawasan eksportir tidak
OMKABA Ditjen PP & PL nomor terlaksana
dokumen 01.005.2009)

2 Data komoditi omkaba diolah Data komoditi


menggunakan aplikasi tertentu OMKABA diolah
secara manual (excel)

C. Output
Surveilans pengawasan OMKABA memiliki output berupa
terbitnya Health Certificate komoditi, laporan SE OMKABA bulanan,
dan rekapan data penerbitan Health Certificate yang diinput ke dalam
website SINKARKES.

4.3.2 Prioritas masalah


Dari hasil identifikasi masalah yang telah dilakukan, diperoleh lima
masalah, yaitu :
1. Jumlah petugas pelayanan OMKABA kurang
2. Kunjungan lapangan ke perusahaan eksportir OMKABA tidak
terlaksana
3. Data komoditi OMKABA diolah secara manual
4. Printer yang tersedia mengulung saat digunakan sehingga HC
rusak
5. Tempat penyimpanan sampel OMKABA terbatas

Dari lima masalah tersebut, akan ditentukan prioritas masalah yang ada
mengunakan metode USG (Urgensi, Seriousness, Growth) dengan

35

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

memberikan kuesioner kepada staff PKSE. Berikut adalah hasil dari


penentuan prioritas masalah mengunakan metode USG (Urgensi,
Seriousness, Growth).

Tabel 4.6 Tabel Penentuan Prioritas Masalah Mengunakan Metode USG


Urgency Seriousness Growth
Rang-
No Masalah Responden Responden Responden Total
king
1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6

Jumlah
petugas
1 pelayanan 1 2 4 4 3 5 1 2 3 5 3 5 1 3 2 4 5 5 58 III
OMKABA
kurang
Kunjungan
lapangan ke
perusahaan
2 eksportir 1 2 1 2 2 1 2 1 2 4 3 2 1 1 2 4 2 1 34 V
OMKABA
tidak
terlaksana
Data
komoditi
3 OMKABA
1 3 2 2 4 2 2 1 4 5 3 1 1 3 3 3 5 2 47 IV
diolah
secara
manual
Printer yang
tersedia
mengulung
4 saat 3 4 4 3 5 3 4 4 3 2 4 4 2 4 3 4 4 3 63 II
digunakan
sehingga
HC rusak
Tempat
penyimpa-
5 nan sampel 5 3 5 5 5 4 1 4 4 5 1 3 5 5 1 5 1 4 66 I
OMKABA
terbatas

Keterangan :

36

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

U = Urgensi, yaitu dilihat dari tersedianya waktu, mendesak atau tidaknya masalah
tersebut diselesaikan
1. Sangat tidak mendesak untuk diselesaikan
2. Tidak mendesak untuk diselesaikan
3. Cukup mendesak untuk diselesaikan
4. Mendesak untuk diselesaikan
5. Sangat mendesak untuk diselesaikan
S = Seriousness, yaitu tingkat keseriusan dari masalah dengan melihat dampak
masalah tersebut terhadap produktifitas kerja, pengaruh terhadap keberhasilan,
membahayakan sistem atau tidak.
1. Sangat tidak serius dan tidak berdampak
2. Tidak serius dan tidak berdampak
3. Cukup serius dan cukup berdampak
4. Serius dan berdampak
5. Sangat serius dan sangat berdampak
G = Growth, yaitu tingkat perkembangan masalah, apakah masalah tersebut
berkembang sedemikian besar sehingga sulit dicegah.
1. Sangat tidak mungkin berkembang menjadi masalah yang lebih besar
2. Tidak mungkin berkembang menjadi masalah yang lebih besar
3. Cukup mungkin berkembang menjadi masalah yang lebih besar
4. Berkembang menjadi masalah yang lebih besar
5. Sangat mungkin berkembang menjadi masalah yang lebih besar

Dari hasil penjumlahan nilai dari setiap responden, ditemukan


prioritas masalah yang ada adalah tempat penyimpanan sampel OMKABA
yang terbatas. Jika dilihat dari masing-masing aspek, untuk urgency
masalah, nilai tertinggi ada pada masalah tempat penyimpanan sampel
OMKABA yang terbatas. Untuk seriousness, nilai tertinggi ada pada
masalah printer yang tersedia mengulung saat digunakan sehingga HC
rusak. Untuk growth, nilai tertinggi ada pada masalah Data komoditi
OMKABA diolah secara manual.

4.3.3 Analisis Penyebab Masalah


Prioritas masalah yang telah didapatkan dengan metode USG adalah
tempat penyimpanan sampel OMKABA yang terbatas. Maka dari itu,

37

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

dilakukan analisis penyebab masalah dengan mengunakan diagram


fishbone. Berikut merupakan hasil analisis penyebab masalah tersebut :

Gambar 4.3 Analisis Penyebab Masalah terbatasnya tempat penyimpanan


sampel OMKABA mengunakan fishbone
Dari diagram fishbone, diketahui terdapat beberapa akar
permasalahan yang berhasil diidentifikasi. Pertama, dari segi metode,
terbatasnya tempat penyimpanan sampel OMKABA disebabkan oleh
sampel tidak ditata dengan rapi pada tempat penyimpanan yang tersedia.
Produk OMKABA juga tidak dikelompokan berdasarkan jenis
komoditinya. Jadi, produk obat, makanan, kosmetik, alat kesehatan, dan
bahan adiktif tercampur dan diletakan sesuai kesediaan tempat yang ada.
Kedua, dari segi machine, terbatasnya tempat penyimpanan sampel
OMKABA disebabkan oleh lemari penyimpanan yang digunakan yang
tersedia hanya ada satu. Ukuran lemari penyimpanan yang digunakan tidak
terlalu besar sehingga tidak cukup menampung berbagai sampel komoditi
OMKABA yang ada.
Ketiga, dari segi time, terbatasnya tempat penyimpanan sampel
OMKABA disebabkan oleh sampel produk OMKABA yang datang setiap
hari sesuai hari pelayanan. Menurut Standar pelayanan penerbitan sertifikat

38

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

kesehatan OMKABA, setiap pemohon HC harus membawa contoh produk


sesuai dengan nama produk yang diekspor, varian rasa, dan Gramasi.
Sampel produk OMKABA yang datang setiap hari ini membuat tempat
penyimpanan OMKABA di ruang OMKABA menjadi penuh sehingga
petugas OMKABA perlu mengatur sedemikian hingga agar ruang
penyimpanan yang ada menjadi cukup.
Keempat, dari segi man, terbatasnya tempat penyimpanan sampel
OMKABA disebabkan oleh petugas OMKABA tidak langsung merapikan,
menata, dan mengatur sampel produk setelah selesai pelayanan penerbitan
HC. Setelah selesai pelayanan penerbitan HC, petugas OMKABA biasanya
langsung fokus pada perekapan data harian dan menginput data ke
SINKARKES. Kurangnya jumlah petugas jaga OMKABA yang hanya
berjumlah satu orang menyebabkan petugas harus memprioritaskan
perekapan data harian dan penginputan data ke SINKARKES dibandingkan
dengan merapikan, menata, dan mengatur sampel produk. Tidak ada
jumlah standar petugas jaga OMKABA, namun berdasarkan indept
interview bersama petugas, dibutuhkan minimal dua orang untuk pelayanan
penerbitan HC OMKABA.
Kemudian, tidak semua petugas OMKABA merapikan, menata, dan
mengatur sampel produk karena petugas OMKABA bukan orang yang
sama setiap harinya. Sehingga, jika petugas OMKABA yang bertugas tidak
langsung merapikan, menata, dan mengatur sampel produk setelah selesai
pelayanan penerbitan HC di hari itu, akan menjadi tanggungan petugas
OMKABA selanjutnya. Tentunya, hal ini akan membuat tempat
penyimpanan menjadi penuh karena sampel produk tidak segera di tata
dengan baik.

4.3.4 Alternative pemecahan masalah


Pemecahan masalah yang dapat direkomendasikan berdasarkan akar
permasalahan yang ditemukan, yaitu :

39

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

a. Pemecahan akar masalah lemari penyimpanan yang digunakan


yang tersedia hanya ada satu adalah menambah lemari
penyimpanan sampel produk
b. Pemecahan akar masalah pengorganisasian sampel produk yang
tidak di tata dengan rapi adalah merapikan dan mengelompokan
sampel produk berdasarkan jenis komoditi
c. Pemecahan akar masalah kurangnya jumlah petugas OMKABA
adalah membuka rekrutmen tenaga kerja honorer untuk menutupi
kekurangan petugas OMKABA. Jika rekrutmen tenaga honorer
belum bisa dilakukan, rekomendasi lainnya adalah meng-efisien-
kan jumlah petugas OMKABA yang ada dengan
memaksimalkan kinerja petugas. Efisiensi kinerja dilakukan
dengan meningkatkan keterampilan petugas OMKABA melalui
Pelatihan OMKABA.
d. Pemecahan akar masalah Petugas OMKABA tidak memiliki
cukup waktu untuk menata, merapikan, dan mengatur sampel
OMKABA adalah Petugas OMKABA secara rutin menata,
merapikan, dan mengatur sampel OMKABA

40

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

BAB V
SIMPULAN DAN SARAN
5.1 Simpulan
Adapun kesimpulan dari laporan magang ini, yaitu :
1. Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) adalah unit pelaksana teknis di
lingkungan Kementerian Kesehatan yang berada di bawah dan
bertanggung jawab kepada Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan
Penyehatan Lingkungan. KKP bertugas KKP mempunyai tugas
melaksanakan upaya cegah tangkal keluar atau masuknya penyakit
dan/atau faktor risiko kesehatan di wilayah kerja pelabuhan, bandar
udara, dan pos lintas batas darat Negara.
2. Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Surabaya melaksanakan Sistem
Surveillans Pengawasan OMKABA KKP Kelas I Surabaya dengan
mekanisme :
a. Proses pengumpulan data dilakukan secara aktif dengan cara
mendapatkan data secara langsung dari pemohon health certificate.
Jenis data yang dikumpulkan berdasarkan data pelayanan
penerbitan health certificate, seperti Identitas eksportir, jenis
komoditi OMKABA, dan Dokumen penyerta. Berdasarkan
frekuensi pengumpulannya, data yang diambil berbentuk data rutin
harian. Dimana, waktu pengumpulan dilakukan setiap hari
pelayanan (Senin-Jumat).
b. Pengolahan Data
Data diolah masih secara manual tanpa mengunakan bantuan
aplikasi.
c. Analisis Data
Data dianalisis secara deskriptif dengan dikelompokkan
berdasarkan kriteria tertentu. Interpretasi data dilakukan dengan
membandingkan data dari bulan ke bulan.

41

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

d. Diseminasi Informasi
Penyebaran informasi disampaikan ke pusat memalui website
SINKARKES. Selain itu, Laporan SE OMKABA bulanan diteruskan
kepada Subkoordinator Sub-Substansi Surveilans Epidemiologi KKP
Kelas I Surabaya.
3. Berdasarkan kegiatan identifkasi masalah, membuat prioritas masalah,
dan mencari alternative pemecahan masalah terkait surveilans
pengawasan OMKABA di KKP Kelas I Surabaya, ditemukan beberapa
masalah, yaitu
a. Jumlah petugas pelayanan OMKABA kurang,
b. Kunjungan lapangan ke perusahaan eksportir OMKABA tidak
terlaksana,
c. Data komoditi OMKABA diolah secara manual,
d. Printer yang tersedia mengulung saat digunakan sehingga HC rusak,
e. Tempat penyimpanan sampel OMKABA terbatas.
Prioritas masalah yang terpilih adalah tempat penyimpanan sampel
OMKABA terbatas. Analisis akar penyebab masalah dan alternative
pemecahan masalah tersebut, yaitu :
a. Pemecahan akar masalah lemari penyimpanan yang digunakan yang
tersedia hanya ada satu adalah menambah lemari penyimpanan
sampel produk
b. Pemecahan akar masalah pengorganisasian sampel produk yang
tidak di tata dengan rapi adalah merapikan dan mengelompokan
sampel produk berdasarkan jenis komoditi
c. Pemecahan akar masalah kurangnya jumlah petugas OMKABA
adalah membuka rekrutmen tenaga kerja honorer untuk menutupi
kekurangan petugas OMKABA. Jika rekrutmen tenaga honorer
belum bisa dilakukan, rekomendasi lainnya adalah meng-efisien-
kan jumlah petugas OMKABA yang ada dengan memaksimalkan

42

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

kinerja petugas. Efisiensi kinerja dilakukan dengan meningkatkan


keterampilan petugas OMKABA melalui Pelatihan OMKABA.
d. Pemecahan akar masalah Petugas OMKABA tidak memiliki cukup
waktu untuk menata, merapikan, dan mengatur sampel OMKABA
adalah Petugas OMKABA secara rutin menata, merapikan, dan
mengatur sampel OMKABA

5.2 Saran
Sesuai prioritas masalah yang terpilih dan akar penyebab masalah yang sudah
diidentifikasi, Rekomendasi yang diberikan adalah:
a. Lemari penyimpanan yang digunakan hanya ada satu sehingga perlu
menambah lemari penyimpanan sampel produk
b. Merapikan dan mengelompokan sampel produk berdasarkan jenis komoditi
c. Membuka rekrutmen tenaga kerja honorer untuk menutupi kekurangan
petugas OMKABA
d. Memaksimalkan jumlah petugas OMKABA yang ada dengan efisiensi
kinerja petugas. Efisiensi kinerja dilakukan dengan meningkatkan
keterampilan petugas OMKABA melalui Pelatihan OMKABA.
e. Petugas OMKABA secara rutin menata, merapikan, dan mengatur sampel
OMKABA

43

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

DAFTAR PUSTAKA
Heryana, Ade. 2015. Surveilans Epidemiologi Penyakit Menular.
https://www.researchgate.net/profile/Ade-
Heryana/publication/341997623_Surveilans_Epidemiologi_Penyakit_Menular/l
inks/5edd97d292851c9c5e8f9474/Surveilans-Epidemiologi-Penyakit-
Menular.pdf. Diakses 29 November 2022

Ningrum H. F., (2021). Pengantar Ilmu Manajemen (Sebuah Pendekatan


Konseptual). Tangerang: Media Sains Indonesia.
Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 33 Tahun 2021 Tentang
Organisasi Dan Tata Kerja Kantor Kesehatan Pelabuhan
Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 425 Tahun 2007 Tentang
Pedoman Penyelengaraan Karantina Kesehatan di Kerja Kantor Kesehatan
Pelabuhan
Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 45 Tahun 2014 Tentang
Penyelenggaraan Surveilans Kesehatan

Setyaningsih, E. (2017) Evaluasi Program Promosi Kesehatan Reproduksi Remaja


Melalui Radio (Studi Pada Fourteen FM di SMAN 14 Semarang). Thesis.
Universitas Muhammadiyah Semarang.

Silverman, Steven & Silverman, Lori. (2011). USING TOTAL QUALITY TOOLS
FOR MARKETING RESEARCH: A QUALITATIVE APPROACH FOR
COLLECTING, ORGANIZING, AND ANALYZING VERBAL RESPONSE
DATA.
Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2018 Tentang Kekarantinaan Kesehatan

44

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

LAMPIRAN

Lampiran I. Panduan Pertanyaan Indept Interview Responden 1


1. Apakah mekanisme kerja dengan batas pengajuan HC sampai jam sebelas
pagi namun agen bisa mengajukan HC tanpa batas maksimal memberatkan
Anda?
2. Idealnya petugas yang berada di OMKABA ini berapa orang?
3. Apakah selama ini petugas OMKABA yang ada sudah cukup?
4. Apakah saat proses percetakan HC terdapat kendala pada printer yang
digunakan?
5. Apakah saat proses pengetikan HC terdapat kendala pada komputer yang
digunakan?
6. Apakah alat penunjang yang ada di OMKABA sudah cukup?
7. Apakah selama ini penerbitan HC sudah sesuai SOP?
8. Umumnya, apa penyebab rusaknya HC?
9. Jika di-presentase-kan penyebab kerusakan HC antara oleh manusia atau
alat, kira-kira berapa?
10. Apakah ruangan OMKABA sudah cukup untuk menunjang segala aktivitas
di OMKABA?
11. Kalau menambah lemari kira-kira ditaruh di mana?
12. Biasanya jika sampel produk sudah menumpuk dikemanakan?

45

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Lampiran II. Panduan Pertanyaan Indept Interview Responden 2


1. Apakah KKP melakukan Pengawasan dokumen kesehatan OMKABA import?
2. Apakah KKP melakukan analisis terhadap permohonan penerbitan Health
Certificate komoditi OMKABA dan kelengkapan yang disyaratkan?
3. Biasanya, apa kesulitan yang dialami saat analisis terhadap permohonan
penerbitan Health Certificate komoditi OMKABA dan kelengkapan yang
disyaratkan?
4. Apakah Selama tahun 2022 ini terdapat HC yang tidak diterbitkan, baik karena
masalah administrasi maupun pemenuhan nilai parameter?

5. Bagaimana proses pengumpulan data, pengolahan dan analisis data, serta data
output yang dihasilkan?

46

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Lampiran III. Panduan Pertanyaan Indept Interview Responden 3

1. Bagaimana gambaran sistem surveilans pengawasan OMKABA yang dilakukan


oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Surabaya? (Mulai dari pengumpulan
data, pengolahan data dan analisis data, interpretasi data, laporan, dan diseminasi
informasi).
2. Apakah ada dasar hukum pengawasan komoditi OMKABA?
3. Apakah ada peraturan dari Kemenkes RI terkait standar pengawasan lalu lintas
OMKABA di pintu masuk negara ?
4. Apakah terdapat standar pelayanan publik omkaba untuk ekspor dan impor?
5. Apakah KKP mengalami kendala selama melakukan pengawasan OMKABA?

47

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Lampiran IV. Lembar Catatan Kegiatan dan Absensi Mahasiswa

Nama Mahasiswa : Andini Rahayu Permadi

NIM : 101911133175

Instansi : Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Surabaya

Tanggal Kegiatan Instansi Paraf Pembimbing


Instansi
Minggu Ke-1
Senin, 12 1. Koordinasi dan penyamaan Kantor Kesehatan
September persepsi dengan Pelabuhan Kelas I
2022 pembimbing lapangan di Surabaya
Kantor Kesehatan
Pelabuhan Kelas I Surabaya.
2. Penjelasan kegiatan
mahasiswa selama magang
dan output yang akan
dihasilkan.
Selasa, 13 1. Pengenalan lingkungan dan Kantor Kesehatan
September budaya Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I
2022 Pelabuhan Kelas I Surabaya. Surabaya
2. Penyusunan outline laporan
skrining, evaluasi program,
dan magang
Rabu, 14 1. Pengenalan Sistem Kantor Kesehatan
September Informasi Karantina Pelabuhan Kelas I
2022 Kesehatan Surabaya
2. Pengenalan prosedur
pelayanan vaksinasi
meningitis meningococcus
Kamis, 15 1. Pelayanan vaksinasi Kantor Kesehatan
September meningitis meningococcus Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Jumat, 16 1. Pelayanan vaksinasi Kantor Kesehatan
September meningitis meningococcus Pelabuhan Kelas I
2022 2. Supervisi dosen Surabaya
pembimbing
Minggu Ke-2
Senin, 19 1. Pelayanan vaksinasi Kantor Kesehatan
September meningitis meningococcus Pelabuhan Kelas I
2022 2. Penyusunan instrumen Surabaya
evaluasi program
Selasa, 20 1. Pelayanan vaksinasi Kantor Kesehatan
September meningitis meningococcus Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya

48

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tanggal Kegiatan Instansi Paraf Pembimbing


Instansi
Rabu, 21 1. Pembulatan hasil pelayanan Kantor Kesehatan
September vaksinasi meningitis Pelabuhan Kelas I
2022 Meningococcus Surabaya
2. Diskusi project skrining
3. Pembuatan instrumen
evaluasi program pada epi
info dan google form
Kamis, 22 1. Penyusunan laporan Kantor Kesehatan
September evaluasi program Pelabuhan Kelas I
2022 vaksinasi internasional Surabaya
Jumat, 23 1. Penyusunan laporan Kantor Kesehatan
September evaluasi program Pelabuhan Kelas I
2022 vaksinasi internasional Surabaya
Minggu Ke-3
Senin, 26 1. Penyebaran kuesioner Kantor Kesehatan
September evaluasi program vaksinasi Pelabuhan Kelas I
2022 meningitis meningococcus Surabaya
2. Briefing kegiatan terminal
1, terminal 2, dan
OMKABA
Selasa, 27 1. Pengenalan lingkungan Terminal 2 Bandara
September terminal 2 Bandara Internasional Juanda
2022 Internasional Juanda
2. Evakuasi penumpang yang
meninggal di pesawat
Rabu, 28 1. Inspeksi Pesawat di Terminal 2 Bandara
September terminal 2 Bandara Internasional Juanda
2022 Internasional Juanda
2. Validasi ICV Jemaah
Umrah di terminal 2
Bandara Internasional
Juanda
Kamis, 29 1. Skrining kedatangan Terminal 2 Bandara
September (pemantauan thermal Internasional Juanda
2022 scanner) di terminal 2
Bandara Internasional
Juanda
2. Validasi ICV Jemaah
Umrah di terminal 2
Bandara Internasional
Juanda
Jumat, 30 1. Skrining kedatangan Terminal 2 Bandara
September (pemantauan thermal Internasional Juanda
2022 scanner) di terminal 2
Bandara Internasional
Juanda

49

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tanggal Kegiatan Instansi Paraf Pembimbing


Instansi
Minggu Ke-4
Senin, 3 Ujian Tengah Semester Di tempat masing-
Oktober masing
2022
Selasa, 4 Ujian Tengah Semester Di tempat masing-
Oktober masing
2022
Rabu, 5 Ujian Tengah Semester Di tempat masing-
Oktober masing
2022
Kamis, 6 Ujian Tengah Semester Di tempat masing-
Oktober masing
2022
Jumat, 7 Ujian Tengah Semester Di tempat masing-
Oktober masing
2022
Minggu Ke-5
Senin, 10 1. Pelayanan pembuatan Kantor Kesehatan
Oktober Health Certificate Pelabuhan Kelas I
2022 OMKABA Surabaya
Selasa, 11 1. Pelayanan pembuatan Kantor Kesehatan
Oktober Health Certificate Pelabuhan Kelas I
2022 OMKABA Surabaya
Rabu, 12 Ujian Tengah Semester Di tempat masing-
Oktober masing
2022
Kamis, 13 1. Pembulatan kegiatan di Kantor Kesehatan
Oktober terminal 1, terminal 2 dan Pelabuhan Kelas I
2022 OMKABA Surabaya
2. Merancang projek skrining
3. Menyusun proposal
skrining
Jumat, 14 1. Menyusun proposal Kantor Kesehatan
Oktober skrining Pelabuhan Kelas I
2022 2. Validasi ICV Surabaya
3. Pengarsipan dokumen
OMKABA
Minggu Ke-6
Senin, 17 1. Menyusun proposal Kantor Kesehatan
Oktober skrining Pelabuhan Kelas I
2022 2. Analisis hasil kuesioner Surabaya
projek evaluasi program
PD3I
Selasa, 18 1. Menyusun proposal Kantor Kesehatan
Oktober skrining Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya

50

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tanggal Kegiatan Instansi Paraf Pembimbing


Instansi
Rabu, 19 1. Presentasi proposal projek Kantor Kesehatan
Oktober skrining Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya

Kamis, 20 1. Entry data projek skrining Kantor Kesehatan


Oktober Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Jumat, 21 1. Entry data projek skrining Kantor Kesehatan
Oktober Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Minggu Ke-7
Senin, 24 1. Menyusun laporan projek Kantor Kesehatan
Oktober evaluasi program PD3I Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Selasa, 25 1. Pengerjaan Tugas Mata Kantor Kesehatan
Oktober Kuliah LM Determinan Pelabuhan Kelas I
2022 Sosial Kesehatan Surabaya
Masyarakat
Rabu, 26 1. Pengerjaan Tugas Mata Kantor Kesehatan
Oktober Kuliah LM Determinan Pelabuhan Kelas I
2022 Sosial Kesehatan Surabaya
Masyarakat
Kamis, 27 1. Pengarsipan surat masuk- Kantor Kesehatan
Oktober surat keluar Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Jumat, 28 1. Pengarsipan surat masuk- Kantor Kesehatan
Oktober surat keluar Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Minggu Ke-8
Senin, 31 1. Pengarsipan surat masuk- Kantor Kesehatan
Oktober surat keluar Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Selasa, 1 1. Pengarsipan surat masuk- Kantor Kesehatan
November surat keluar Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Rabu, 2 1. Pengarsipan surat masuk- Kantor Kesehatan
November surat keluar Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Kamis, 3 1. Pengarsipan surat masuk- Kantor Kesehatan
November surat keluar Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Jumat, 4 1. Pengarsipan surat masuk- Kantor Kesehatan
November surat keluar Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Minggu Ke-9

51

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tanggal Kegiatan Instansi Paraf Pembimbing


Instansi
Senin, 7 1. Presentasi proposal skripsi Kantor Kesehatan
November bab 1-3 Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Selasa, 8 1. Pengerjaan Tugas Mata Kantor Kesehatan
November Kuliah LM Determinan Pelabuhan Kelas I
2022 Sosial Kesehatan Surabaya
Masyarakat
Rabu, 9 1. Pengerjaan Tugas Mata Kantor Kesehatan
November Kuliah LM Teknik Fertilitas Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Kamis, 10 1. Pelayanan pembuatan Kantor Kesehatan
November Health Certificate Pelabuhan Kelas I
2022 OMKABA Surabaya
Jumat, 11 1. Pembuatan peta projek Kantor Kesehatan
November skrining menggunakan Pelabuhan Kelas I
2022 aplikasi Health Mapper Surabaya
Minggu Ke-10
Senin, 14 1. Pelayanan pembuatan Kantor Kesehatan
November Health Certificate Pelabuhan Kelas I
2022 OMKABA Surabaya
2. Indept Interview dengan
Petugas Jaga OMKABA
Selasa, 15 1. Pembuatan peta projek Kantor Kesehatan
November penelitian menggunakan Pelabuhan Kelas I
2022 aplikasi QGIS Surabaya
Rabu, 16 1. Penyusunan laporan Kantor Kesehatan
November magang Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Kamis, 17 1. Pelayanan pembuatan Kantor Kesehatan
November Health Certificate Pelabuhan Kelas I
2022 OMKABA Surabaya
Jumat, 18 1. Analisis data skrining dan Kantor Kesehatan
November program vaksinasi Pelabuhan Kelas I
2022 internasional menggunakan Surabaya
aplikasi Epiinfo
Minggu Ke-11
Senin, 21 1. Pembuatan peta projek Kantor Kesehatan
November program kesehatan Pelabuhan Kelas I
2022 menggunakan aplikasi Surabaya
Epimap
Selasa, 22 1. Pelayanan pembuatan Kantor Kesehatan
November Health Certificate Pelabuhan Kelas I
2022 OMKABA Surabaya
Rabu, 23 1. Menyusun laporan Kantor Kesehatan
November pemetaan Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya

52

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tanggal Kegiatan Instansi Paraf Pembimbing


Instansi
Kamis, 24 1. Menyusun laporan Kantor Kesehatan
November manajemen data Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Jumat, 25 1. Membuat artikel popular Kantor Kesehatan
November 2. Menyusun laporan magang Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Minggu Ke-12
Senin, 28 1. Pelayanan pembuatan Kantor Kesehatan
November Health Certificate Pelabuhan Kelas I
2022 OMKABA Surabaya
2. Indepth interview dengan
Penangung Jawab Laporan
SE OMKABA
Selasa, 29 1. Indepth interview dengan Kantor Kesehatan
November Subkoordinator Sub-Sub- Pelabuhan Kelas I
2022 Substansi SE KKP Kelas I Surabaya
Surabaya
2. Menyusun laporan magang
Rabu, 30 1. Menyusun laporan magang Kantor Kesehatan
November Pelabuhan Kelas I
2022 Surabaya
Kamis, 1 1. Menyusun laporan magang Kantor Kesehatan
Desember 2. Penyebaran Kuesioner Pelabuhan Kelas I
2022 USG Surabaya
Jumat, 2 1. Menyusun laporan magang Di tempat masing-
Desember masing
2022
Minggu ke-15
Senin, 5 1. Penutupan dan pamitan Kantor Kesehatan
Desember kepada Dosen Pelabuhan Kelas I
2022 Pembimbing Lapangan Surabaya
bersama Dosen
Pembimbing Akademik

Keterangan :
Setiap pelaksanaan kegiatan magang harap disertai bukti dokumentasi
Jumlah hari kerja dalam seminggu mengikuti aturan yag diberlakukan istansi tempat
magang

53

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Lampiran V. Dokumentasi Kegiatan

1. Inspeksi Pesawat

2. Penanganan Penumpang yang meninggal di Pesawat

3. Skrining Body Thermal

54

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

4. Supervisi Dosen Pembimbing Akademik

5. Penutupan dan Pamitan Bersama Dosen Pembimping Akademik

55

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Lampiran VI. Distribusi Frekuensi Penerbitan Health Certificate Ekspor berdasarkan


Nama Perusahaan di KKP Kelas I Surabaya Januari - Oktober 2022

No. Nama Perusahaan Frekuensi (N) Persentase (%)

1 PT. INDO WORLD 1889 49,68

2 PT. SANTOS JAYA ABADI 442 11,63

3 PT. SARI MAS PERMAI 131 3,45

4 CV. SUMBER ASIA TRADING 37 0,97

5 PT. ANEKA COFFEE INDUSTRY 309 8,13

6 PT. GOLDEN UNION OIL 97 2,55

7 PT. MEGA SURYA MAS 54 1,42

8 PT. BROMO TIRTA LESTARI 61 1,60

9 PT. MANOHARA ASRI 63 1,66

10 PT. OLAM INDONESIA 50 1,32

11 PT. ISHIZUKA MASPION


17 0,45
INDONESIA

12 PT. MEGA GLOBAL FOOD


70 1,84
INDUSTRY

13 PT. SURYA PRATISTA HUTAMA 27 0,71

14 PT. TRI JAYA TANGGUH 33 0,87

15 CV. SURYA MAS 8 0,21

16 CV. ANUGERAH NIAN GEMILANG 23 0,60

17 PT. GLORIA BISCO 25 0,66

18 CV. DUA BERSAUDARA 1 0,03

19 PT. LANKRONE INDO NUTRI 1 0,03

56

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

No. Nama Perusahaan Frekuensi (N) Persentase (%)

20 PT. AK GOLDENESIA 6 0,16

21 PT. BENGAWAN MURNI 6 0,16

22 PT. CITRA CENTRA PASIFIC 1 0,03

23 PT. INDO OIL PERKASA 10 0,26

24 PT. KEBUN TEBU MAS 220 5,79

25 PT. KRISPI INDUSTRI INDONESIA 8 0,21

26 PT. PARACHA IMPEX 7 0,18

27 PT. PQ SILICAS INDONESIA 6 0,16

28 PT. SIONCHEM GLOBAL INDO 15 0,39

29 UD. CAHAYA KENCANA 7 0,18

30 PT. STARINDO ANUGERAH ABADI 11 0,29

31 PT LOUISIANA FAR EAST 8 0,21

32 PT. TJENDRAWASIH INDONESIA


3 0,08
UTAMA

33 PT. HAKIKI DONARTA 6 0,16

34 PT. KEDIRI INDAH 15 0,39

35 PT. SMART, Tbk 17 0,45

36 CV. ALKO SUMATERA KOPI 1 0,03

37 CV. BUMI BERKAT 2 0,05

38 PT. COCO JAYA LESTARI 11 0,29

39 PT. ERFINDO JAYA INDONESIA 3 0,08

40 PT. EKSPO COMMODITEH


1 0,03
INDONESIA

57

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

No. Nama Perusahaan Frekuensi (N) Persentase (%)

41 PT. INDOKOM CITRA PERSADA 4 0,11

42 PT. SATORIA AGRO INDUSTRI 8 0,21

43 PT. SEKAR LAUT, Tbk. 1 0,03

44 PT. THEA UNIVERSAL TRADE 5 0,13

45 PT. TRIJAYA FAJAR PERSADA 1 0,03

46 PT. ANEKA KAKAO 2 0,05

47 PT. RADJULAR BROTHER 3 0,08

48 CV. LINTAS TUJUH BENUA 4 0,11

49 PT. PHIA PRIMA JAYA 1 0,03

50 PT. DUCO FOOD INDONESIA 4 0,11

51 PT. KEDAWUNG SUBUR 2 0,05

52 PT KEDAWUNG SURYA
1 0,03
INDUSTRIAL

53 PT. SORINI TOWA BERLIAN


25 0,66
CORPORINDO

54 PT. BINTANG TUNGGAL 1 0,03

55 PT. AMBICO 12 0,32

56 CV. ARTA NIAGA 2 0,05

57 PT. GEMPITA ANDALAN SEJATI 1 0,03

58 PT. SIANTAR TOP Tbk 1 0,03

59 PT. ABASON BABY PRODUCT


2 0,05
INDUSTRY

60 PT. AUR Y MAKMUR 3 0,08

58

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

No. Nama Perusahaan Frekuensi (N) Persentase (%)

61 PT. ASAL JAYA 1 0,03

62 PT. JUSTINDO HANDA PERKASA 1 0,03

63 PERUSAHAAN KERUPUK PT.


4 0,11
DAMAI KARYA ABADI

64 PT. LAHUD JAYA ABADI 1 0,03

65 PT. SATRIA AGRO 2 0,05

66 PT. AGRO SEMESTA UTAMA 1 0,03

67 PT. GOLDI ASIANA TANGAN 1 0,03

68 PT. SURAPATI 1 0,03

69 PT. P DAESANG INGRIDIENT


3 0,08
INDONESIA

70 PT. NATURAL JAVA SPICE 1 0,03

71 CV. JARING INDO 1 0,03

Jumlah 428 100

59

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Lampiran VII. Distribusi Frekuensi Penerbitan Health Certificate berdasarkan


Negara Tujuan Ekspor di KKP Kelas I Surabaya Oktober 2022

No. Negara Tujuan Ekspor Frekuensi (N) Persentase (%)

1 GERMANY 82 19,16

2 POLAND 50 11,68

3 VIETNAM 38 8,88

4 CHINA 34 7,94

5 FRANCE 19 4,44

6 RUSSIA 19 4,44

7 UAE 16 3,74

8 MALAYSIA 13 3,04

9 NETHERLANDS 13 3,04

10 IRAN 11 2,57

11 PAKISTAN 8 1,87

12 SINGAPORE 7 1,64

13 UNITED KINGROM 7 1,64

14 ISRAEL 6 1,40

15 SAUDI ARABIA 6 1,40

16 SPAIN 6 1,40

17 THAILAND 6 1,40

18 IRAQ 5 1,17

19 KOREA 5 1,17

20 MOROCCO 5 1,17

60

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

No. Negara Tujuan Ekspor Frekuensi (N) Persentase (%)

21 BANGLADESH 4 0,93

22 JORDAN 4 0,93

23 SRILANKA 4 0,93

24 TURKEY 4 0,93

25 BRUNEI DARUSSALAM 3 0,70

26 EGYPT 3 0,70

27 HONGKONG 3 0,70

28 NEW ZEALAND 3 0,70

29 NORWAY 3 0,70

30 TAIWAN 3 0,70

31 ANGOLA 2 0,47

32 AUSTRIA 2 0,47

33 DENMARK 2 0,47

34 HONGKONG 2 0,47

35 JAPAN 2 0,47

36 MANILA NORTH 2 0,47

37 SWISS 2 0,47

38 USA 2 0,47

39 NIGERIA 1 0,23

40 PHILIPHINES 1 0,23

41 SAIPAN 1 0,23

42 MYANMAR 1 0,23

61

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI


IR PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

No. Negara Tujuan Ekspor Frekuensi (N) Persentase (%)

REPUBLIC OF
43
DOMINICA 1 0,23

44 HUNGARY 1 0,23

45 OMAN 1 0,23

46 SOUTH SUDAN 1 0,23

47 TURKMENISTAN 1 0,23

48 KENYA 1 0,23

49 TRIPOLI 1 0,23

50 YEMEN 1 0,23

51 SOLOMON ISLAND 1 0,23

52 QATAR 1 0,23

53 GHANA 1 0,23

54 CAMBODIA 1 0,23

REPUBLIC OF
55
ARMENIA 1 0,23

56 CANADA 1 0,23

57 ALJAZAIR 1 0,23

58 INDIA 1 0,23

59 KUWAIT 1 0,23

60 BANDAR ABBAS 1 0,23

Jumlah 428 100

62

PKL ANALISIS SURVEILANS PENGAWASAN ... ANDINI RAHAYU PERMADI

Anda mungkin juga menyukai