Modul AC Mobil
Modul AC Mobil
1
1. Pertama kali kunci kontak dinyalakan dan mobil telah hidup, relay pertama akan
menyala, yaitu menghubungkan terminal normaly open menjadi menutup.
2. Pada waktu relay bekerja, arus listrik dari baterai atau accu mengalir melalui fuse
atau sekring pengaman. Arus listrik sudah stand by di ujung kabel saklar AC.
3. Ketika saklar AC dinyalakan pada posisi 1, maka komponen yang akan menyala
adalah thermostat, relay kedua, kipas kondenser, magnetic clutch (kopling magnet)
dan kipas evaporator.
4. Pada waktu saklar AC dinyalakan pada posisi 1, maka kipas evaporator akan bekerja
dengan putaran rendah, kerena arus listriknya melalui dua buah tahanan (R1 dan
R2), untuk mendapatkan putaran kipas yang lebih kencang saklar diputar pada
posisi 2 dan untuk putaran maksimum pada posisi 3. Fungsi fan evaporator yaitu
untuk mensirkulasikan udara dingin ke seluruh kabin mobil.
5. Pada waktu yang bersamaan, ketika saklar AC dinyalakan, thermostat akan bekerja
sesuai dengan seting yang telah ditetapkan. Thermostat dapat diseting dengan
memutar atau menggeser saklarnya yang ada di dashboard dekat dengan saklar AC.
Thermostat akan memutuskan arus listrik pada magnetic clutch, ketika seting
temperatur ruangan kabin telah tercapai. Dan akan menghubungkan kembali jika
temperatur ruangan kabin kembali naik.
6. Setelah dari thermostat, arus listrik akan mengalir pula pada relay kedua untuk
menyalakan magnetic clutch (kopling magnet) kompresor sehingga kompresor
bekerja dan motor fan kondenser bekerja pula. Fan kondenser berfungsi untuk
mempercepat proses kondensasi, yaitu mengubah wujud refrijeran dari uap menjadi
cairan.
2
ALAT KONTROL PADA AC MOBIL
Alat kontrol AC mobil adalah alat yang membantu kelancaran kerja alat utama
sistem AC mobil secara keseluruhan agar dapat bekerja dengan optimal. Alat kontrol
berfungsi untuk mengatur kinerja sistim AC mobil agar mudah dioperasikan, mudah
dalam pemeliharaan dan servis. Secara umum alat kontrol AC mobil terbagi ke dalam
dua kelompok yaitu alat kontrol kelistrikan dan alat kontrol refrijeran. Pada dasarnya
alat kontrol tersebut untuk mengontrol sistem agar berjalan dengan baik. Pada bagian
selanjutnya akan dibahas secara ringkas ke dua kelompok alat kontrol tersebut.
1. Saklar/Switch
Saklar adalah alat untuk memutuskan dan menghubungkan arus listrik sehingga
AC mobil dapat bekerja/hidup. Bentuk dan jenis saklar beragam sesuai dengan
fungsinya masing-masing. Saklar yang biasa digunakan pada AC mobil secara umum
ada dua macam yaitu saklar putar dan saklar geser.
Saklar yang digunakan pada AC mobil pada umumnya ada tiga fungsi yaitu
untuk menghidupkan atau mematikan sistem AC mobil, baik yang diputar ataupun yang
digeser. Saklar untuk menghidupkan, mematikan kipas dan mengatur putaran kipas
evaporator pada dashboard mobil. Saklar untuk mengatur seting temperatur,
menurunkan atau menaikan temperatur ruangan pada thermostat.
Saklar putar banyak digunakan pada AC mobil dengan menggunakan dasar kerja
potensio putar. Saklar ini sudah banyak dipasaran, baik bentuk dan jenisnya beragam
termasuk harganya. Saklar putar biasa bersatu dengan saklar untuk mengatur putaran
kipas atau blower pada evaporator. Biasanya putaran pertama untuk menyalakan AC
3
mobil dengan putaran kipas atau blower evaporator dengan putaran rendah. Untuk
memperoleh putaran kipas atau blower yang lebih keras maka saklar diputar lagi.
Biasanya menggunakan kode on, 1, 2, 3, dan 4. On untuk menunjukkan AC mobil
bekerja, angka 1 menunjukkan putaran kipas atau blower yan rendah, angka 2 untuk
putaran kipas atau blower yang lebih kencang, angka 3 putaran kipas atau blower yang
lebih kencang lagi dan angka 4 untuk putaran kipas atau blower yang maksimum. Kode
atau angka tersebut pada setiap merek AC mobil atau jenis mobil tertentu berbeda-beda.
Saklar geser pada prinsipnya sama dengan saklar putar cara kerjanya, tetapi
menggunakan basis kerja potensio geser. Pada saklar geser biasanya tidak menggunakan
kode angka tetapi menggunakan lambang yaitu lambang kipas dan lambang garis yang
menaik. Kode atau lambang yang digunakan yaitu:
Gambar 1 Gambar 2
Lambang Untuk Putaran Kipas Lambang Untuk Menaikan Putaran Kipas
On 1
2
Off
3
4
Sedangkan untuk saklar geser ditunjukkan dengan lambang segitiga panjang,
biasanya berwarna biru. Semakin ke kanan atau kearah lebih tebal semakin dingin udara
yang keluar dari evaporator (seperti pada gambar 2).
2. Relay
Relay adalah alat pengaman listrik yang berfungsi untuk menghubungkan arus
listrik pada tiap komponen. Relay berfungsi pula sebagai pengaman dari kelebihan arus
listrik pada suatu rangkaian listrik. Relay atau saklar magnetik yaitu alat untuk
membuka dan menutup satu atau lebih kontak untuk menghantarkan arus listrik. Pada
keadaan normal, kontak tersebut pada umumnya terbuka (Normally Open). Relay
biasanya digunakan untuk arus listrik yang kecil sehingga kumparannya juga berukuran
kecil. Relay digunakan untuk menghantarkan arus listrik kurang dari 20 Ampere. Relay
banyak digunakan untuk sistem pendingin, AC mobil atau pemanas, terutama untuk
rangkaian kontrol. Relay ada juga yang dilengkapi dengan pengaturan waktu (Time
relay). Relay dapat pula digunakan untuk Pilot Duty, yaitu alat untuk mengontrol relay
dan kontaktor lain.
3. Fuse/Sekring
Sekring adalah alat pembatas arus listrik yang berfungsi untuk pengaman
apabila penghantar kelebihan arus atau kenaikan arus. Di setiap sekring pengaman
terdapat sutas kawat yang mempunyai harga arus tertentu, apabila arus tersebut
melebihi harga arus kawat tersebut maka kawat akan terputus. Sekring dalam instalasi
kelistrikan biasanya digambarkan dengan kotak persegi panjang yang diarsir penuh,
seperti pada Gambar 5.
5
Memilih sebuah sekring pengaman harus disesuaikan dengan pemakaian arus
listrik, dimana sekring harus 20 – 30% lebih kuat dari arus maksimum yang mengalir.
Kawat atau kabel dan sekring pengaman harus disesuaikan dengan kekuatan arus yang
mengalir pada instalasi tersebut. Sekering pengaman bentuk, model dan jenisnya dapat
berbeda-beda sesuai dengan selera pasar dan produsen. Sedangkan untuk kemampuan
sekring pengaman yang banyak ditemui dipasaran antara lain : 2A, 4A, 6A, 10A, 15A,
20A, 25A, 40A, 60A, 80A, 100A, 125A, 150A, 200A dan sekring ukuran khusus.
-
Gambar 6. Skema magnetic clutch
5. Kabel
Kabel merupakan alat untuk menghantarkan listrik (penghantar listrik).
Penghantar listrik yang baik adalah semua logam dan penghantar listrik yang paling
baik adalah tembaga yang sering digunakan untuk alat sistem kelistrikan. Penghantar
listrik dari baja digunakan untuk kawat tegangan tinggi. Sementara itu, bahan seperti :
6
karet, busa, plastik, kayu, gabus digunakan sebagai bahan penyekat atau isolasi.
Penampang kabel listrik dapat dilihat pada Gambar 7.
Tembaga Plastik
penghantar arus bahan penyekat (isolasi)
Penggunaan kabel harus sesuai dengan kebutuhan, jika kawat terlalu tebal maka
biayanya akan mahal dan bila kawat terlalu kecil/tipis maka akan mudah panas sehingga
akan menimbulkan bahaya kebakaran. Tabel 1 akan memperlihatkan kekuatan
maksimum arus listrik (Ampere) yang bisa diterima kawat tembaga dalam ukuran luas
tertentu (mm2).
Tabel. 1. Perbandingan luas penampang kawat dan kekuatan maksimum arus
Luas penampang Maksimum Arus Luas penampang Maksimum
Kawat tembaga (Ampere) Kawat tembaga Arus
(mm2) (mm2) (Ampere)
1 10 16 50
1,5 15 25 80
2,5 20 35 100
4 25 50 125
6 35 70 150
10 50 95 200
Arus yang masuk disebut PHASA dan digambarkan dengan haru lurus penuh.
Sedangkan arus yang keluar disebut PENGHANTAR NOL dan digambarkan dengan
garis terputus-putus. Pada instalasi listrik kabel-kabel ini diberi warna sebagai kode
yang sesuai dengan fungsinya yaitu :
~ Pasha berwarna : Merah, Biru dan Hitam
~ Penghantar nol : Kuning
~ Masa : Kuning bergaris hijau
7
Merah, Biru, Hitam
Kuning (penghantar nol)
Kuning bergaris hijau (masa)
8
2. Thermostat
Temperatur dalam beberapa struktur tidak mengenal usia, tempat, dan bentuk;
temperatur dapat dibentuk menjadi tingkat yang nyaman dengan thermostat. Thermostat
didesain dan dibuat dalam bentuk dan ukuran yang berbeda-beda untuk digunakan dan
diaplikasikan dalam industri Thermostat merupakan salah satu alat yang penting dari
keseluruhan operasi sistem AC mobil.
a. Penggunaan
Fungsi dasar dari thermostat yaitu untuk merespon perubahan temperatur oleh
membuka dan menutupnya kontak listrik. Terdapat beberapa tipe thermostat yang
digunakan di industri dan berbagai bentuk saklar yang digunakan.
Thermostat digunakan dalam berbagai macam kegunaan. Pada sistem air
conditioning dan heating, thermostat digunakan sebagai alat kontrol temperatur
untuk kenyamanan manusia. Thermostat pada system refrigerasi di desain untuk
mengatur temperatur yang spesifik di dalam ruang refrigerasi, misalnya refrigerator,
walkin cooler, display case, freezer untuk industri. Terdapat beberapa tipe thermostat
yang khusus diaplikasikan untuk industri, seperti : outdoor thermostat dan safety
thermostat. Apapun penggunaan thermostat, yaitu untuk memberi fungsi yang sama,
bereaksi dengan temperatur dengan membuka dan menutup saklar.
Thermostat pada sistem heating menutup pada saat temperatur turun dan
membuka pada saat temperatur naik. Thermostat pada sistem pendinginan menutup
pada saat temperatur naik, dan membukla pada saat temperatur turun. Hal tersebut
merupakan factor yang sangat penting pada waktu menentukan pembelian dan
pemasangan thermostat. Thermostat untuk cooling dan heating dapat digunakan
untuk system penginginan dan pemanas. Thermostat cooling dan heating biasanya
dibuat sebagai saklar untuk sistem pendinginan dan pamanas tanpa posisi tengah-
tengah, dengan kata lain : saklar satu phasa dua arah (single pole double throw).
Beberapa thermostat harus diisolasi dari panas atau dingin, dan harus dipisahkan
penggunaanya dari panas atau dingin. Thermostat moderen mempunyai system
switch yang dapat digunakan untuk system pendingin atau pemanas.
9
jika temperatur berubah pada sensor. Thermostat bimetal biasanya digunakan untuk
mengontrol temperatur dalam system pendingin dan pemanas. Sensor bulb
thermostat biasanya digunakan untuk mengontrol temperatur dengan berbagai
medium yaitu cairan, uap dan media lain.
d. Thermostat Bimetal
Hati dari hampir semua tipe thermostat adalah bimetal. Bimetal digunakan untuk
menggerakan kontak membuka dan menutup. Bimetal merupakan kombinasi dari
dua bagian metal dimana akan memanjang pada temperatur tertentu. Kedua metal
tersebut di las menjadi satu. Setiap metal mempunyai koefisien perpanjangan yang
berbeda. Jika temperatur pada kedua metal tersebut meningkat, maka metal yang
satu akan lebih panjang dari metal yang lain karena perbedaan koefisien
perpanjangan. Hal ini menyebabkan bimetal melengkung (Gambar 13a dan 13b).
Jika bimetal tersebut melekat pada sisi, maka sisi yang satu akan terlepas, hal itu
akan bergerak turun dan naik sesuai dengan temperatur yang mengelilinginya.
10
Jenis pertama thermostat bimetal dibuat seperti gambar 10. Jenis ini tidak baik
karena tekanan yang tidak stabil dari bimetal sehingga kontak akan menempel
bersama-sama. Jenis ini akan bereaksi (membuka dan menutup) relatif kecil pada
perubahan temperatur ruang yang mengelilingi thermostat.
Thermostat harus mempunyai sambungan yang baik pada kontak. Hal ini,
disempurnakan dengan system kancing (Snap action) thermostat bimetal terhadap
kontaknya. Tipe sebelumnya tidak menerapkan system kancing (snap) pada
kontaknya karena adanya perubahan temperatur yang kecil. Jika magnet permanen
ditempelkan dekat lengan bimetal (Gambar 11), maka akan menimbulkan snap
action ketika bimetal bergerak menutup kontak secara bersamaan.
Magnet
permanen
Kontak Kontak
a. Bimetal tanpa magnet b. Bimetal dengan magnet permanen
permanen untuk membuat snap action
e. Tegangan Thermostat
Tegangan thermostat dibuat untuk mengoperasikan pada saluran tegangan 120
dan 230 volt. Tegangan thermostat digunakan untuk industri pada air conditioning
dan refrigerasi. Sedangkan thermostat tegangan rendah digunakan untuk alat kontrol
dengan tegangan 12 dan 24 volt. Biasanya thermostat tegangan rendah digunakan
untuk pendingin dan pemanas di rumah-rumah, AC mobil dan beberapa untuk
11
komersial dan industri. Thermostat tegangan rendah dapat digunakan untuk
mengoperasikan pemanas, pendingin, fan otomatis, fan manual, pemindah otomatis
dari pemanas ke pendingin. Perbedaan tegangan thermostat dan thermostat tegangan
rendah yaitu pada ukuran bimetal. Pada tegangan thermostat lebih banyak
memerlukan tekanan untuk membuka dan menutup kontak dan itu membutuhkan
bimetal yang besar. Thermostat tegangan rendah lebih akurat, murah, diagram
pengawatan lebih kecil dibanding dengan tegangan thermostat.
12
DAFTAR PUSTAKA
Crouse, William H., & Anglin, Donald L. (1977). Automotive Air Conditioning. New
York: McGraw-Hill Inc.
Dwiggins, Boyce H., (1983). Automotive Air Conditioning 5th Edition. New York:
Delmar Publishers Inc.
Smith, Russell E. (1987). Electricity for Refrigeration, Heating, and Air Conditioning.
3rd edition. California : Delmar Publishers Inc.
Weiger, R. Brounsh. (1987). Teknik Listrik Untuk Teknik Pendingin. Bandung : STM
Pembangunan.
13