100% menganggap dokumen ini bermanfaat (1 suara)
3K tayangan

Modul Epidata

Modul ini membahas langkah-langkah penggunaan program Epi Data untuk pengelolaan data penelitian mulai dari membuat desain kuesioner, membuat batasan nilai dan loncatan data, memasukkan data, mengekspornya ke format lain seperti SPSS. Tahapan utamanya meliputi define data, make data file, checks, enter data, document, dan export data.

Diunggah oleh

Ikhsan92
Hak Cipta
© Attribution Non-Commercial (BY-NC)
Format Tersedia
Unduh sebagai DOCX, PDF, TXT atau baca online di Scribd
100% menganggap dokumen ini bermanfaat (1 suara)
3K tayangan

Modul Epidata

Modul ini membahas langkah-langkah penggunaan program Epi Data untuk pengelolaan data penelitian mulai dari membuat desain kuesioner, membuat batasan nilai dan loncatan data, memasukkan data, mengekspornya ke format lain seperti SPSS. Tahapan utamanya meliputi define data, make data file, checks, enter data, document, dan export data.

Diunggah oleh

Ikhsan92
Hak Cipta
© Attribution Non-Commercial (BY-NC)
Format Tersedia
Unduh sebagai DOCX, PDF, TXT atau baca online di Scribd
Anda di halaman 1/ 18

MODUL EPI DATA

Disusun Oleh :

Ikhsan Wiratama 1101001011 VA [email protected]

STIKES DHARMA LANDBOUW PADANG D3 REKAM MEDIS T.A 2012/2013

KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Modul ini tepat pada waktunya. Modul ini merupakan salah satu tugas mata kuliah Epi Info yang di berikan oleh Dosen pengajar. Dalam Makalah ini penulis membahas tentang Langkah-langkah Menjalankan Epi Data. Dalam pembuatan Modul ini, penulis menyadari adanya berbagai kekurangan, baik dalam isi materi maupun penyusunan kalimat. Namun demikian, perbaikan merupakan hal yang berlanjut sehingga kritik dan saran untuk penyempurnaan Modul ini sangat penulis harapkan. Akhirnya penulis menyampaikan terima kasih kepada Bapak Devid Leonard, SKM dan teman-teman sekalian yang telah membantu dalam pembuatan Modul ini.

Padang, 07 November 2012

Penulis

I. LATAR BELAKANG
Program Epi-Data merupakan program yang digunakan untuk melakukan pengelolaan terhadap berbagai bentuk data penelitian. Pengelolaan data yang benar dan terjamin validitasnya sangat diperlukan agar data dapat dianalisa dengan baik. Bentuk Pengolaan data tersebut adalah 1) mulai dari mendefinisikan variabel untuk membuat program pemasukan data ke komputer, 2) membuat batasan nilai yang boleh masuk agar tidak terjadi kesalahan pada waktu memasukkan data ke komputer, 3) membuat alur loncatan agar proses pemasukan data lebih cepat dan efisien, 4) memasukkan data itu sendiri ke komputer, 5) menggabung beberapa file data, serta 5) merubah format data dari format EPI-INFO (EPI-Data) ke format basis data lainnya seperti dBase, Excell, Lotus, dll. Analisis data merupakan bagian yang terpisah, yang tidak tersedia pada EPI-Data. Analisa data dapat dilakukan dengan Epi-Info, SPSS, STATA, dll. Namun untuk analisis sederhana (Statistik deskriptif) seperti distribusi frekuensi (persentase), ukuran pemusatan data (mean), dan ukuran persebaran data (standar deviasi, minimum maksimum) dapat dilakukan oleh EPI-Data. Dengan kata lain, bila Anda mempunyai kuesioner atau bentuk formulir lainnya yang sudah diisi dan ingin dimasukkan ke komputer, maka Anda dapat menggunakan program Epi-Data untuk pemasukan datanya. Setelah selesai dimasukkan datanya, Anda ingin melakukan analisis dengan program SPSS misalnya, maka Anda cukup mengeksport data tersebut ke format data SPSS. Kelebihan dari program Epi-Data antara lain adalah 1) mudah digunakan, mudah didapatkan (sifatnya public domain), 2) programnya tidak membutuhkan kapasitas yang besar (hanya satu disket), 3) kelebihan yang paling utama adalah tampilannya dalam bentuk Windows, yang sering jadi keluhan pada EPI-INFO 6.0 yang berbentuk DOS. Program Epi-Info dikembangkan (mengacu pada EPI-INFO versi 6.0) oleh Lauritsen JM & Bruus M. EpiData (version 3). A comprehensive tool for validated entry and documentation of data. The EpiData Association, Odense Denmark, 2003.

II. MENU UTAMA EPIDATA


2.1 DEFINE DATA 1. Langkah pertama pilih Define data, disana ada dua pilihan New .QES File dan Open .QES File. New .QES File digunakan untuk membuat/membangun data kuisioner pertama kali Open .QES File digunakan untuk membuka kembali data yang telah kita buat sebelumnya

2. Disini kita baru membuat data, jadi kita pilih New .QES File. Kemudian akan terlihat sperti ini :

3.

Selanjutnya kita buat data kuisioner yang telah kita siapkan sebelumnya, seperti ini :

Perlu di ingat : a. Pembuatan variable harus menggunakan {} supaya kelihatan pada saat kita melaksanakan proses checks nantinya, seperti nama responden jadi kita buat {Nama} Responden. b. Untuk numerik kita menggunakan tanda #. Contohnya kita akan membuat angka 10 jadi kita gunakan tanda ## sebanyak dua. Kita juga biga gunakan menu toolbar, seperti ini: kita klik tombol Field Pick List, s[erti gambara dibawah :

Maka akan terlihat tampilan seprti dibawah ini :

c. Untuk pembuatan huruf/kata kita gunakan underline ______________, kita bisa gunakan huruf capital pada saat kita enteri data, walaupun kita menggunakan huruf kecil sebelumya, yaitu dengan cara <A___________>. Serta kita juga bias mengunakan menu toolbar seperti langkah diatas kemudian pilih text , seperti ini :

Pada bagian length kita masukkan bera kata yng akan kita gunakan, kemudian klik insert. d. Untuk pembuatan tanggal kita gunakan format dd/mm/yyyy. Atau kita juga bias gunakan menu field pick list, kemudian kita pilih Date. 4. Jika sudah selesai jangan lupa kita save pekerjaan kita dengan cara klik Menu File kita pilih save atau bisa juga dengan Ctrl+S selain bisa juga juga kita klik ikon disket di toolbar.

2.2 MAKE DATA FILE Langkah selanjutnya ke Menu Make Data File. Disini ada dua pilihan yaitu Make Data File dan Preview Data Form. Make Data File digunakan untuk memebuat data base yang akan kita buat serta merubah ekstansi .QES menjadi .REC Preview Data Form untuk melihat hasil data pekerjaan kita yang kita bangun di Define data apakah sudah benar atau belum

Sebaiknya sebelum kita membuat Make Data File, sebaiknya kita periksa hasil data yang kita bangun, dengan cata mengklik menu make data file kemudian klik preview data form, bisa juga dengan Ctrl + T atau dengan cara menu toolbar dengan mengklik ini :

maka akan terlihat seperti ini :

Jika kita sudah yakin data yang kita bagun sudah benar, selanjutnya klik make data file, akan muncul tampilan ini :

Klik ok, akan muncul kotak enter deskripsi ;

Kita isikan boleh mengisi nama yang kita inginkan, kemudian klik ok, akan mucul pemberitahuan data yg kita buat telah disimpan. Seperti ini :

2.3 CHECKS 1. Langkah selanjuntnya kita klik menu Checks, perlu diingat close semua data yang terbuka, jika tidak menu checks tidak akan aktif. Checks digunakan untuk membuat code/perintah data yang telah kita bangun di define data. 2. Caranya Kita pilih data yang telah kita buat tadi dengan ekstensi .REC kemudian klik open, kemudian akan seperti ini :

3. Setelah klik open, seperti ini :

4. Ini merupakan tampilan menu Checks

Fungsi menu utama pada Checks adalah sebagai berikut : Daftra list/variabel Berisikan semua variabel yang telah kita buat pada define data dengan tanda kurung kurawal { }.

Range Berfungsi untuk memasuk batasan nilai yang boleh kita masukkan. Contoh kita memiliki responden 100 orang, maka pasa range legal kita masukan 1-100. Jika pada proses enter data kita memasukan no responden lebih dari 100 maka akan keluar peringatan Illegal Entery .

Jump Berguna untuk pengisian data jika ada data yang dilompati. Misalnya jika pertanyaan no 3 dijawab tidak maka kita akan langsung kepertanyaan no 5.

Must Enter Berfungsi untuk memberitahu bahwa data yang dibuat harus diisi.

Repeat Berfungsi untuk mengulangi data yang pernah dibuat sebelumnya

Value Label Untuak membuat nilai atau kode data yang telah kita masukan.

Save Untuk menyimpan data yang telah kita isikan.

5. Perlu diingat pada saat mengisi value label, untuk kata yang lebih dari satu misalnya dua kata maka diberi tanda kutip . Seperti ini :

6. Untuk daftar pertanyaan : Karena kita akan member nilai pada pertanyaan pada kuisioner yang kita buat dengan nilai jika benar dikode dengan 1 dan salah dengan 0, maka kita data yang akan dibuat seperti in :

7. Lakukan langkah tersebut pada semua pertanyaan yang dibuat. Jika sudah selesai close checks dengan cara pilih File kemudian klik Close Form.

2.4 ENTER DATA 1. Langkah selanjutnya klik menu Enter Data, kemudian pilih data yang kita buat dengan ekstansi .REC, setelah itu klik open.

2. Maka akan tampil proses yang telah kita buat dari proses Define data sampai Checks , sehingga akan terlihat tampilan seperti ini:

3. Selanjutnya isikan data yang telah kita dapat, jika ada keluar Error Illegal Entery artinya data yang kita masukkan tidak sesuai dengan data yang kita rancang pada proses Checks. Seperti ini :

4. Setelah selesai mengisi data, akan ada pemberitahuan Save The Record Disk, pilih yes.

5. Jika sudah selesai mengentikan data, selanjutanya close enter data dengan. Klik file kemudian pilih close form.

2.5 DOCUMENT Digunakan untuk melihat data yang telah disimpan/record. 1. Buka Document pilih View data

2. Kemudian akan terlihat data yang telah tersimpan

3. Jika sudah selesai pilih File selanjutnya klik Close All

2.6 EXPORT DATA Digunakan Untuk mengekspor data/memindahkan data ke format lain, misalnya dBase, SAS, Lotus, Excel, SPSS dan format data lainnya.
1. Pilih Export Data, kemudian pilih format/program yang dinginkan, misalnya SPSS

2. Kemudian pilih data yang akan kita export dengan ekstansi .REC kemudian klik open

3. Akan tampil seperti ini :

4. Kemudian klik Ok, selanjutnya akan mucul pemberitahuan bahwa proses Export sudah

selesai.

5. Jangan lupa dimana tempat kita menyimpannya. 6. SELESAI

Anda mungkin juga menyukai