Arondisemen ke-5 Paris
Arondisemen ke-5 Paris (Ve arrondissement) adalah salah satu dari 20 arondisemen yang ada di ibu kota Prancis. Dalam bahasa Prancis lisan, arondisemen ini disebut sebagai le cinquième (kelima).
Arondisemen ke-5 Paris
5e arrondissement de Paris | |
---|---|
Koordinat: 48°50′50″N 2°20′40″E / 48.84722°N 2.34444°E | |
Negara | Prancis |
Region | Île-de-France |
Departemen | Paris |
Komune | Paris |
Pemerintahan | |
• Walikota (2020–2026) | Florence Berthout (SL) |
Luas | |
• Total | 2,54 km2 (0,98 sq mi) |
Populasi (Jan. 2020)[1] | |
• Total | 57.380 |
• Kepadatan | 22,591/km2 (58,51/sq mi) |
Kode Pos | 75005 |
Kode INSEE | 75105 |
| ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
|
Arondisemen yang dikenal juga sebagai Arrondissement du Panthéon ini terletak di tepi kiri Sungai Seine. Arondisemen ini merupakan salah satu dari arondisemen sentral yang ada di Paris. Arondisemen ini terkenal sebagai lokasi dari Quartier Latin, yang merupakan sebuah kawasan yang didominasi oleh universitas, perguruan tinggi dan sekolah menengah atas bergengsi sejak abad ke-12 ketika Universitas Sorbonne didirikan.[2] Arondisemen ini juga menjadi rumah bagi Museum Nasional Sejarah Alam dan Jardin des Plantes yang berada di bagian timur dari wilayah arondisemen ini.
Arondisemen ini juga merupakan salah satu dari wilayah tertua yang ada di kota ini, sejak jaman dahulu. Peninggalan dari jaman dahulu yang ada di arondisemen ini terdapat di beberapa situs seperti Arènes de Lutèce, sebuah amfiteater Romawi, dan Thermes de Cluny, sebuah pemandian Romawi.
Referensi
sunting- ^ "Populations légales 2020". Institut Nasional Statistik dan Studi Ekonomi. 29 Desember 2022.
- ^ "Map of Paris arrondissements". Paris Digest. 2018. Diakses tanggal 2018-11-21.