Langsung ke konten
Gemini kini dilengkapi perlindungan data tambahan. Mulai percakapan dengan Gemini untuk menghemat waktu, mempersonalisasi pembelajaran, dan menginspirasi kreativitas.
Gemini kini dilengkapi perlindungan data tambahan. Mulai percakapan sekarang.

Temukan konferensi video yang aman, andal, dan mudah digunakan dengan Google Meet

Hubungkan komunitas sekolah Anda menggunakan video untuk kepentingan kelas, konferensi orang tua dan pengajar, pengembangan profesional, dan lainnya. Sudah termasuk dalam Google Workspace for Education, Meet mudah diintegrasikan dengan produk lainnya seperti Classroom, Slide, Dokumen, dan Gmail.

Dua orang sedang duduk di sofa dan berpartisipasi dalam panggilan Google Meet.
Mudah digunakan

Terhubung dan berkolaborasi dengan konferensi video yang mudah digunakan

Semua edisi

  • Gabung ke panggilan dari mana pun, pada perangkat apa pun—cukup klik dan lakukan rapat tanpa perlu plugin atau download

  • Miliki pengalaman video dan audio kualitas tinggi di seluruh sistem operasi dan perangkat—bahkan dioptimalkan untuk bandwidth rendah dan lingkungan yang gelap

  • Terintegrasi tanpa hambatan dengan Classroom dan produk Google Workspace for Education lainnya untuk memudahkan proses bergabung dan presentasi

  • Tambahkan beberapa rekan penyelenggara untuk membantu menyiapkan dan memfasilitasi kelas

Edisi berbayar

  • Simpan rekaman rapat langsung ke Google Drive dan bagikan kepada siswa untuk membantu mereka agar tidak ketinggalan pelajaran (tersedia bagi pelanggan Education Fundamentals hingga akhir tahun 2021).

  • Lacak kehadiran dengan laporan yang otomatis dikirim ke penyelenggara rapat

  • Tetapkan rekan penyelenggara rapat sebelum mengadakannya

Link panggilan Google Meet dicantumkan pada elips biru yang terhubung ke jendela browser tiga dimensi. Pada jendela browser, terdapat persegi panjang biru, merah, hijau, dan kuning yang menampilkan manusia kartun, menunjukkan bahwa panggilan Google Meet sedang berlangsung.
Lingkaran dari garis putus-putus. Di kiri atas, terdapat persegi panjang abu-abu yang menampilkan karakter kartun mengenakan mantel dan topi, mengindikasikan tamu yang tidak diizinkan. Di kanan atas persegi panjang, terdapat lingkaran dengan garis terbentang di tengahnya, mengindikasikan akses ditolak. Di kanan bawah lingkaran utama, terdapat jendela browser dengan manusia kartun dalam persegi panjang kuning, merah, hijau, dan biru yang masing-masing memiliki tanda centang biru di kanan atas, menunjukkan bahwa akses disetujui.
Kelola

Jalankan kelas dengan efektif dalam lingkungan pembelajaran yang lebih aman

Semua edisi

  • Cegah tamu yang tidak diizinkan masuk ke rapat menggunakan kunci keamanan dan pemblokiran otomatis tamu anonim

  • Keluarkan orang dari rapat dan kelola banyak permintaan bergabung sekaligus

  • Akhiri rapat untuk semua orang dan mencegah mereka bergabung kembali ke panggilan jika penyelenggara tidak hadir

  • Kontrol siapa saja yang dapat menggunakan fitur presentasi atau chat

  • Bisukan peserta secara individu atau semua peserta sekaligus

  • Terapkan setelan keamanan di seluruh domain dan dapatkan analisis tentang cara orang menggunakan Meet di sekolah Anda dengan konsol Admin

Edisi berbayar

  • Admin dapat mengakhiri rapat apa pun dalam organisasi mereka langsung dari alat investigasi

  • Kenali, lakukan triase, dan ambil tindakan untuk mengatasi masalah keamanan dan privasi dengan log Meet di alat investigasi

  • Segera hadir Gunakan Meet dalam Google Dokumen, Spreadsheet, dan Slide

Engage

Permudah interaksi siswa dengan fitur inklusif untuk kegiatan belajar-mengajar

Semua edisi

  • Sertakan maksimum 100 peserta dan lihat tampilan bersusun yang memuat hingga 49 peserta

  • Jadikan kelas lebih inklusif dengan teks otomatis yang tersedia dalam berbagai bahasa

  • Dorong partisipasi aktif dengan fitur angkat tangan virtual, papan tulis digital, dan reaksi dalam rapat

Edisi berbayar

  • Terhubung dengan hingga 500 peserta sekaligus dan gunakan ruang kerja kelompok untuk membagi kelas menjadi grup-grup yang lebih kecil

  • Jadikan kelas dan percakapan lebih mudah diakses dengan teks yang diterjemahkan langsung ke berbagai bahasa secara real time.

  • segera hadir Mulai live stream publik yang dapat dihadiri siapa pun di luar domain sekolah Anda—sehingga lebih mudah untuk melakukan rapat dewan dan acara sekolah, serta banyak lagi

  • Segera hadir Lakukan live stream ke YouTube dan gunakan Tanya Jawab dan Poling selama acara live stream

  • Segera hadir Perkecil jendela panggilan Anda untuk melihat hadirin selagi menjelajahi tab di Chrome

  • Segera hadir Transkripsi otomatis panggilan video dan simpan ke Google Dokumen

Jendela browser Google Meet ditautkan ke tiga persegi panjang terpisah berwarna kuning, merah, dan hijau. Masing-masing persegi panjang menampilkan empat manusia kartun dalam beberapa lingkaran dan terdapat lingkaran ke-5 di sebelah kanan dengan tanda tambah beserta angka yang menunjukkan jumlah orang lainnya pada panggilan Google Meet.
Gembok dalam perisai biru. Di sebelah kiri perisai terdapat dua belas lingkaran berwarna merah, hijau, dan kuning dengan manusia kartun di dalamnya. Di sebelah kanan perisai terdapat aliran huruf dan angka acak yang menunjukkan bahwa Google Meet mengenkripsi data secara otomatis.
Aman dan andal

Lindungi komunitas Anda dengan keamanan, kecepatan, skala, dan keandalan tingkat lanjut

  • Video terjaga dalam kualitas tinggi—bahkan saat diakses oleh banyak orang—dengan infrastruktur yang mendukung layanan bermiliaran pengguna seperti Google Penelusuran, YouTube, dan Gmail.

  • Tetap aman dengan data yang dienkripsi secara otomatis

  • Mendukung kepatuhan dengan standar pendidikan yang ketat

  • Meet sepenuhnya bebas iklan dan kami tidak akan pernah membagikan informasi pribadi Anda atau siswa

“Google Meet sudah menjadi andalan kami dalam pemberian kegiatan pengembangan profesional bagi staf. Dengan Google Meet, mereka dapat mengakses sekolah dari lokasi yang nyaman bagi mereka. Meet sangat memudahkan kami untuk merekam sesi pengembangan tersebut, sehingga pengajar yang tidak dapat hadir saat sesi berlangsung masih dapat mengakses konten dan mempelajarinya.”

Megan Swope, Pelatih Teknologi, Pennsbury School District
Dua orang saling senyum sambil duduk di dapur dan tengah terlibat dalam panggilan Meet.

Dapatkan Meet sebagai bagian dari Google Workspace for Education

Jika Anda menggunakan Meet di sekolah, kami merekomendasikan Anda untuk mendaftar ke Google Workspace for Education. Meet sudah termasuk dalam Google Workspace dan dapat berfungsi lancar dengan alat lainnya, seperti Classroom, Dokumen, Slide, Gmail, dan sebagainya.

Referensi

Jelajahi referensi Meet untuk mendukung kebutuhan pendidikan Anda

Tingkatkan kegiatan pembelajaran dengan fitur Meet premium

Meet dapat mendorong Anda untuk memperkaya kegiatan belajar-mengajar dengan fitur lanjutan seperti ruang kerja kelompok, live streaming, pelacakan kehadiran, Tanya Jawab, polling, dan banyak lagi saat Anda mendaftar ke Teaching and Learning Upgrade atau Education Plus.

Mulai menggunakan Meet

Hubungkan komunitas sekolah Anda menggunakan kelas, konferensi orang tua dan pengajar, dan lainnya dengan Meet—disertakan dalam Google Workspace for Education Fundamentals.

Tangan di atas meja sedang memegang tablet yang menampilkan panggilan Google Meet.

Terhubung kapan saja, di mana saja dengan aplikasi Meet

Daftar di sini untuk mendapatkan info terbaru, insight, referensi, dan banyak lagi.